JAKARTA [POSBERITAKOTA) ■ Semaraknya ajang kampanye Pileg dan Pilpres 2019, tak lama lagi bakal digelar. Ribuan calon legislatif (Caleg) dari berbagai partai politik (Parpol) dipastikan bakal menggandeng sejumlah penyanyi dangdut profesional, karena diyakini efektif di dalam menggiring massa ke arena kampanye.
Ryana Dewi, pedangdut asal Bandung, mengaku telah mempersiapkan diri semaksimal mungkin. Karena itu, ia berharap bisa kebanjiran job show dari sana-sini. Seperti kebiasannya memenuhi undangan untuk manggung ke sejumlah daerah dalam satu dua tahun belakangan.
“Saya ini kan non partisan dari partai manapun. Makanya, jika diminta untuk mendukung Caleg atau Parpol, ya siap aja sih,” celetuk pelantun tembang hits ‘Sendiri’ dan ‘Pepaya’ (Pencari Papi Kaya) itu kepada POSBERITAKOTA.COM, Minggu (28/10).
Dalam dua tiga minggu belakangan ini, kata Ryan Dewi, kerap menghadiri undangan sejumlah pihak terkait Pileg dan Pilpres. Harapannya, tentu saja bisa nyantol dapat job untuk manggung, baik di Ibukota Jakarta maupun ke sejumlah daerah.
Karena itu pula, Ryna Dewi berharap ajang Kampanye Pemilu 2019 mendatang, bisa berlangsung aman, nyaman dan damai. “Namanya juga pesta demokrasi, ya harus didukung supaya bisa lancar, karena dipantau oleh masyarakat manca negara,” bilangnya seraya menutup obrolannya. ■ RED/GOES