JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Ada sekitar sepuluh tahunan lebih, Agnez Key berkecimpung di dunia entertainment (hiburan-red). Mulai dari aktif sebagai penyanyi dari panggung ke panggung. Setelah itu mengakrabi secara profesional dunia diskjokey (DJ). Bahkan sudah keliling Indonesia.
Bicara soal pengalaman nyanyi, MC dan nge-DJ ternyata tak cuma di dalam negeri saja. Diam-diam, perempuan kelahiran Jakarta tersebut, pernah juga melakoni show di Kuala Lumpur, Malaysia. Jadi, kalau ditanya soal pengalaman, lumayan banyak.
“Pada dasarnya, sejak remaja saya memang sudah akrab dan suka dengan dunia seni. Mengawali nyanyi dari panggung ke panggung. Sampai akhirnya, saya tertarik ke dunia DJ,” celetuk Agnez Key yang kini bekerja sebagai public relation (PR) di M-Club yang berlokasi di Ruko Inkopau Grand Cakung, Jakarta Timur itu kepada POSBERITAKOTA, Sabtu (24/11).
Terkait kepemilikan single atau album, diakuinya hampir tidak pernah berorientasi masuk ke dunia rekaman. “Saya justru banyak diminta manggung nyanyi di tempat hiburan Ibukota dan luar daerah,” tegas Agnez Key yang pernah juga ikut main sinetron ‘Cinta SMA’ dan ‘Anakku Bukan Anakku’ bersama bintang Naybilla Syakieb.
Namun saat ditanya soal obsesinya ke depan, Agnez Key mengaku tak memiliki ekspetasi muluk-muluk. “Tekad saya kepengen terus berkarya di dunia entertain aja. Sebab, saya sudah menjadikan profesi artis, bagian dari kehidupan yang harus dilakoni terus,” pungkasnya. ■ RED/GOES