28.7 C
Jakarta
24 April 2024 - 03:51
PosBeritaKota.com
Politik

Pilih Lewat DPD RI, BANG DAILAMI FIRDAUS Tetap Fokus Bela Warga Jakarta

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Memasuki masa-masa terakhir pengabdiannya sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI) asal DKI Jakarta (periode 2014-2019), Prof DR H Dailami Firdaus atau yang akrab dipanggil Bang Dailami Firdaus, mengaku masih banyak hal yang perlu diperjuangkan. Utamanya, kata dia, tentu saja untuk membela kepentingan warga atau masyarakat Jakarta.

Karenanya, pria asli kelahiran Betawi satu ini, tetap merasa belum puas jika bicara soal pengabdiannya yang sudah memasuki tahun kelima. Padahal, para konstituen atau masyarakat yang diwakili, menilai dirinya sudah maksimal. Nyaris tak ada masalah warga Jakarta yang luput dari perhatiannya.

“Filosofi pengabdian saya, ya mengacu pada hati nurani. Selama saya melihat atau tahu ada persoalan di Jakarta, saya harus ikut ambil bagian. Setidaknya untuk berkontribusi demi mencarikan solusi,” tegasnya saat dihubungi POSBERITAKOTA, Sabtu (1/12) malam.

Bang Dailami Firdaus menyebut obsesinya tak hanya ingin menjadikan warga Jakarta bermartabat, beriman dan meningkat secara ekonomi. Sebagai harapannya, ia ingin agar di Ibukota Negara ini, tidak ada lagi warga masyarakat yang hidup dalam garis kemiskinan. Karenanya, SDM (sumber daya manusia), harus diperhatikan baik oleh Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

“Saya juga berharap warga masyarakat di DKI Jakarta ini, bisa meningkat kualitas keagamannya. Terutama bagi umat Islam, harus mampu menjaga toleransi beragama,” ucap putra dari Ustadzah Kondang yang juga dikenal sebagai mantan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan almarhumah Prof DR Hj Tutty Alawiyas AS dan cucu Kyai Kharismatik dari Betawi almarhum KH Abdullah Syafi’ie.

Pada sisi lain, Bang Dailami Firdaus pun, kini maju lagi untuk jadi calon anggota legislatif (Caleg) DPD RI Dapil Jakarta Timur untuk periode 2019-2024 di Pemilihan Legislatif (Pileg) yang diadakan pada 17 April tahun depan.

“Saya lebih memilih berjuang untuk membantu warga masyarakat, ya lewat Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI-red) asal DKI Jakarta. Mohon doa dan dukungannya,” pungkasnya. ■ RED/GOES

Related posts

Ada di DPR, HABIB RIZIEQ Minta Harus Bersih dari Anak Terindikasi PKI

Redaksi Posberitakota

Target 60 Persen Suara, GERINDRA DKI Siap Menangkan Prabowo-Sandi

Redaksi Posberitakota

Bekal Pendidikan Cukup, ADE NURUL Memancang Obsesi Melenggang ke Senayan Jadi Politisi

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang