29.4 C
Jakarta
27 April 2025 - 20:03
PosBeritaKota.com
Sport

Angka Cukup Fantastis, MADRID Siapkan Rp 7,91 Triliun Buat Belanja Pemain

MADRID (POSBERITAKOTA) – Pada bursa transfer musim panas 2019, Real Madrid siap bakal gila-gilaan. Klub ibu kota Spanyol itu menyiapkan 500 juta euro (Rp7,91 triliun) untuk berbelanja pemain.

Meski timbul pertanyaan, dari mana Madrid punya uang sebesar itu? Apakah tidak takut melanggar aturan Financial Fair Play (FFP) yang diterapkan Badan Sepakbola Eropa (UEFA)? Ternyata, Madrid memiliki sumber pendapatan yang cukup banyak.

Madrid baru saja mencapai kesepakatan dengan apparel asal Jerman, Adidas. Dalam kesepakatan yang akan berlaku hingga 2031, Madrid total menerima 1,6 miliar euro atau setara Rp25,3 triliun.

Madrid juga akan mendapatkan uang hasil dari penjualan pemain. Beberapa pemain yang masuk daftar jual Madrid adalah Raphael Varane dan Luka Modric. Varane dikait-kaitkan dengan Juventus, sedangkan Modric merapat ke Inter Milan.

Usai melihat fakta ini, Madrid sangat leluasa berbelanja pemain bintang pada musim panas 2019. Kemudian, siapa saja pemain yang akan didatangkan tim asuhan Zinedine Zidane tersebut?

Radar Madrid menyebut setidaknya ada lima pemain. Yakni Neymar Jr, Paul Pogba, Eden Hazard, Ilkay Gundogan, dan Luka Jovic. Jadi, menarik menanti aktivitas transfer Madrid pada bursa transfer musim depan. ■ RED/RIO/AYID

Related posts

Berjuang Sendirian di Juve, RONALDO Ngaku Mulai Merasa Capek & Terpukul

Redaksi Posberitakota

Aubameyang Minggat, MARCO REUS Merumput Lagi Bersama Borussia Dortmund

Redaksi Posberitakota

Lolos dari Ujung Tanduk, ARGENTINA ke 16 Besar Ditunggu Prancis

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang