Di Kota Purwokerto, INSAN KOPERASI Ziarah ke Makam Perintis Raden Aria Wiraatmaja

PURWOKERTO (POSBERITAKOTA) – Masyarakat Kabupaten Banyumas merasa bangga karena puncak Peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke – 72 tahun 2019, diselenggarakan di Kota Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Berbagai agenda rangkaian peringatan Harkopnas diselenggarakan di wilayah ini, termasuk ziarah ke makam perintis koperasi Indonesia, Raden Aria Wiraatmadja.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dalam hal ini Kementerian Koperasi dan UKM dan Dekopin atas diagendakannya ziarah dalam rangka Harkopnas, ini membanggakan warga masyarakat Banyumas,” ucap Bupati Banyumas, Achmad Husein.

Hal tersebut diungkapkan saat menerima rombongan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop dan UKM) ziarah ke makam tokoh dan perintis yang menjalankan sistem koperasi di Indonesia, Raden Aria Wiraatmadja, di Purwokerto, Kamis (11/7/2019).

Achmad Husein juga merasa senang atas kiprah Raden Aria Wiraatmadja yang sangat peduli dan konsisten memperjuangkan rakyat kecil yang sebagian besar hidup di bawah garis kemiskinan. Wirjaatmadja memiliki jiwa sosial yang sangat tinggi, ia mau menyisihkan sebagian gajinya untuk masyarakat lemah.

Usaha tersebut kemudian dikenal sebagai koperasi.
Hadir dalam ziarah tersebut antara lain: Deputi Bidang Pengawasan Kemenkop dan UKM Suparno, Deputi Bidang SDM Kemenkop dan UKM Rulli Nuryanto, serta oara pejabat dari jajaran sipil dan militer maupun Polri, para camat, para Kepala Desa se-kabupaten Banyumas para penggerak koperasi.

Deputi Pengawasan Kemenkop dan UKM, Suparno dalam kesempatan itu menilai bahwa Wiraatmadja merupakan tokoh ekonomi kerakyatan yang harus diteladani.

“Koperasi-koperasi yang yang ada di Indonesia ini harus meneladani semangat beliau, koperasi prinsipnya harus menolong rakyat kecil serta pendidikan ekonomi kerakyatan yang beliau tanamkan sangat patut digelorakan,” harap Suparno.

Sementara itu Deputi SDM, Rulli Nuryanto juga meminta masyarakat untuk kembali mengingat seluruh jasa dan peran Wiraatmadja dalam mengembangkan semangat berkoperasi di Indonesia.

“Kita harapkan semangat beliau ikut tertular ke masyarakat dan dapat meningkatkan semangat mengembangkan koperasi di Indonesia,” tandasnya.

Rulli salut kepada Wiraatmadja yang merupakan pejabat tinggi waktu itu, tetapi mau menunjukkan kepedulian kepada rakyat kecil dan ini menurut Rulli merupakan hal yang langka di kalangan pejabat tinggi waktu itu.

Sedangkan ahli waris yang juga Ketua Yayasan Aria Wirjaatmadja, R Arya R Prasetya mengungkapkan bahwa Raden Aria Wiraatmadja bergerak untuk menolong para pegawai pribumi dan masyarakat di sekitarnya dari jeratan rentenir dan pegadaian yang menerapkan bunga pinjaman tinggi waktu itu.

Ia juga mendirikan bank penolong dan simpanan di Purwokerto yang melayani orang-orang pribumi pada 16 Desember 1895 yang seiring berjalannya waktu kini menjadi Bank Rakyat Indonesia (BRI).

“Pada 1896, Raden Aria Wirjaatmadja merintis kegiatan berkoperasi yang meminjamkan uang kepada pamong praja, petani dan tukang yang telah menjadi anggota terlebih dahulu dengan menyetor sejumlah uang pangkal yang disebut sebagai sempanan/tabungan,” kenang Prasetya. ■ RED/RIZAL BK/GOES

Related posts

Kadis Permasdes, TEGUH MULYADI M.SI : “Kabupaten Tegal Itu Memiliki Keistimewaan & Sangat Luar Biasa”

Sepanjang Mudik & Arus Balik Lebaran 2024, KAKORLANTAS POLRI Sebut Ada 2.419 Kasus Kecelakaan Lalulintas

Rahasia Gaza, KOTA TANPA MASJID & Para Syuhada yang Bersujud