33.5 C
Jakarta
19 March 2024 - 17:15
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Sambangi RW 024 & 025 VGH, 3 PILAR Kelurahan Kebalen Bekasi Semprot Desinfektan Cegah Covid-19

BEKASI (POSBERITAKOTA) ■ Genderang ‘perang’ terhadap merebaknya bahaya virus Corona (Covid-19) yang mematikan terus ditabuh. Hal itu dibuktikan lewat aksi nyata, di mana 3 Pilar (Lurah, TNI & Polri) terjun langsung ke sejumlah wilayah untuk menyambangi pemukiman atau perumahan warga demi melakukan penyemprotan cairan Desinfektan.

Dipimpin Lurah Kebalen H Martan Edi Wijaya S.Ap yang didampingi Binmaspol Aiptu Mislan dan Babinsa Pelda Niman, berkunjung ke lingkungan RW 024 dan RW 025 Perumahan Villa Gading Harapan (VGH) Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Selasa (31/3/2020) siang.

Ketua RW 024 Abdulah dan Ketua RW 025 Sukoco yang berada di Perumahan VGH Kebalen, nampak ikut hadir mendampingi kehadiran pejabat fungsional 3 Pilar (Lurah, Binmaspol dan Babinsa). Selain itu turut pula sejumlah organisasi sosial kemasyarakatan untuk memberikan dukungan moril dan tenaga, demi suksesnya pelaksanaan penyemprotan di wilayah yang dikunjungi.

Lurah Kebalen, H Martan, menyebutkan bahwa pihaknya bersama pimpinan wilayah yang lain yakni Binmaspol (Mapolsek Babelan) dan Babinsa (Kecamatan Babelan), terjun langsung ke sejumlah wilayah dengan tujuan untuk meminimalisir bahaya atau merebaknya penyebaran virus Covid-19.

“Kami melakukan penyemprotan di jalan-jalan utama di lingkungan RW 024 dan 025 Perumahan VGH. Ini sebagai upaya pencegahan agar virus membahayakan tersebut, tidak semakin merebak karena dapat membahayakan jiwa dari warga setempat,” ucapnya saat diwawancari POSBERITAKOTA.

Namun begitu, Lurah Kebalen yang baru saja mengemban tugas sejak 5 bulan lalu itu, menghimbau kepada warga masyarakat agar tetap menjaga kebersihan secara berkala. Sama seperti kita harus menjaga rumah sendiri. Jadi, harus ada kepedulian yang cukup besar, agar terhindar dari bahaya virus Covid-19.

“Sebagai contoh di Masjid Jami Al-Ikhlas RW 025 VGH Kebalen ini, biar pun baru saja dibersihkan (dipel-red) namun setelah dikunjungi warga atau jamaah untuk sholat berjamaah, tetap berpotensi bagi berkembangnya bakteri atau virus itu kembali. Jadi, perlu dibersihkan secara berkala,” paparnya.

Virus Corona atau Covid-19, ditambahkan H Martan, sebenarnya merupakan bakteri biasa. “Sama dengan bakteri-bakteri lain. Namun karena penyebarannya begitu cepat dan masif, tentu saja sangat membahayakan bagi keselamatan dan jiwa warga di sini,” tuturnya dihadapan Ketua DKM Jami Al-Ikhlas Khoirul Anwar, pemuka agama Ustadz Rojali dan Ustadz Djajang Permana serta puluhan warga atau jamaah Masjid Jami Al-Ikhlas RW 025 VGH Kebalen.

Sebelumnya, Ketua RW 025 Sukoco, sempat membacakan Maklumat Polri terkait tengah merebaknya bahaya virus Corona atau Covid-19. Bahkan maklumat tersebut telah dikeluarkan sejak sepekan lalu oleh Pemerintah dengan aturan yang tegas atau bisa mendatangkan implikasi hukum bagi pelanggarnya.

Dari Maklumat Polri yang telah disosialisasikan antara lain berisikan himbauan jangan sampai ada pihak yang memanfaatkan situasional seperti menimbun sembilan bahan pokok (Sembako), menyebarkan berita-berita yang tidak jelas sumbernya (Hoaks) serta meniadakan sementara aktifitas atau kegiatan sosial maupun keagamaan yang mengundang hadirnya orang dalam jumlah banyak. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Antisipasi Arus Balik, PT TRANSJAKARTA Tambah & Tingkatkan 6 Rute dari Terminal Pulogebang

Redaksi Posberitakota

Ada 40 Ribu Belum Punya e-KTP, DUKCAPIL DKI Gelar Layanan Jemput Bola

Redaksi Posberitakota

Haji Beceng Gelar Milad ke-16 HBC dan Halal Bihalal untuk Mempererat Tali Silaturahmi

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang