33.5 C
Jakarta
19 March 2024 - 15:20
PosBeritaKota.com
Entertainment

Pemeran ‘Si Pitung Beraksi’, H BECENG Tetap Cinta Budaya Betawi Meski Sibuk Jadi Politikus Partai Golkar

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Tak bisa dipungkiri bahwa ketokohan Si Pitung sudah sangat dikenal oleh masyarakat Betawi di zaman penjajahan Belanda dulu. Berani melawan penindasan Kompeni (penjajah) dan pantang mundur. Sikap dermawan dalam membantu kaum kecil yang tertindas, juga selalu dilakukan Si Pitung pada zamannya.

Diakui H Beceng (Betawi Cengkareng) bahwa dirinya tak hanya sekadar mengagumi kejawaraan Si Pitung. Lebih dari itu, juga sikap dermawan di dalam membantu rakyat kecil. Karena itulah kemudian ikut memberikan inspirasi pria asli Betawi yang kini duduk sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta.

“Yang pasti, sosok atau tokoh Si Pitung, sudah jelas merupakan kebangaan masyarakat Betawi. Saya sendiri sangat mengagumi sampai sekarang. Bisa mewarisi sikap beliau, tentu selalu menjadi buah pemikiran saya dan harus dijalani,” tegas H Beceng kepada POSBERITAKOTA, Kamis (3/9/2020).

Merealisasikan pendirian Rumah Betawi dan kemudian melaksanakan program ‘Jumat Berkah’, menurut pemilik nama asli HR Khotibi Achyar S.Ip, jelas merupakan bagian dari obsesi hidupnya. Bisa lebih bermamfaat untuk masyarakat banyak.

Oleh karenanya, H Beceng kepengen sinetron ‘Si Pitung Beraksi‘ yang pernah diperankan beberapa tahun silam, bisa kembali ditayangkan dilayar TV. Atau, dirinya siap memerankan ulang sekaligus memproduksinya kembali sinetron tersebut.

Dalam pandangan pria yang sudah menginjak usia kepala 5 tersebut, meski kini sibuk dengan dunia politik, tapi tak bakalan meninggalkan budaya Betawi. “Saya harus bisa menjaga warisan budaya leluhur. Jujur, saya bangga dilahirkan sebagai anak Betawi asli,” ucap dia, mengakhiri. ■ RED/GOES

Related posts

Hijrah Berhijab, NENENG ANJARWATI Bikin Single ‘Air Mata Rindu’ Persiapan Ramadhan

Redaksi Posberitakota

Selain Jadi Penyanyi, USMAN GUMANTRI Targetkan EO ‘Tanya Management’ go-Internasional

Redaksi Posberitakota

‘Reuni 212’, ERNA SANTOSO Pas Kalau Gelar Doa Bersama untuk Bencana Lombok & Palu

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang