Pasca Hari Raya Idhul Fitri 1442 H, RITA SUGIARTO Berharap Kualitas Keimanannya Jauh Lebih Baik

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Baru saja bulan suci Romadhon yang berlanjut ke suasana Idhul Fitri 1442 H berlalu. Sebulan penuh harus menjalani ibadah puasa dan melaksanakan rutin sholat Tarawih. Penghujungnya adalah sholat Ied, di mana setiap Muslim dan Muslimah, bisa kembali menjadi Fitri, setelah meraih ampunan segala khilaf dan dosa.

Karuan saja, situasi tersebut bikin artis senior Rita Sugiarto, bersedih. Romadhon kembali meninggalkannya. Meski ia meyakini kalau kualitas Iman yang dipunyai, jauh semakin lebih baik. Apalagi dirinya merasa telah melakukan sesuatu yang maksimal, terutama di dalam menjalani ibadah puasa di bulan suci Romadhon.

“Meski ndak mudah karena tantangannya sangat berat. Berkat sudah saya niatkan, alhamdulillah, segala sesuatunya justru dimudahkan,” ucap Rita yang tiga diantaranya populer lewat tembang ‘Tersisih’, ‘Cerai’ dan ‘Cuma Kamu’ itu kepada POSBERITAKOTA, Sabtu (15/5/2021).

Menurut mantan pasangan duet Si Raja Dangdut Rhoma Irama satu ini, di usianya yang sudah melewati kepala ‘5‘, harus lebih banyak untuk ibadah. Sedangkan soal karir nyanyi tetap diseriusi. Sebab, sesekali Rita tampil dalam program musik dangdut di layar TV.

“Sebenarnya, saya kepengen total, ndak nyanyi lagi. Sudah terlalu capek. Namun, herannya, saya kerapkali masih dapat tawaran nyanyi dari sana-sini. Yang penting fisik saya harus oke punya,”celetuk dia.

Bagaimana soal regenerasi penyanyi? “Lumayan bagus. Apalagi mereka muncul, setelah ikut ajang kompetisi dangdut yang banyak digelar TV. Saya tahu kalau potensi penyanyi muda sangat bagus-bagus,” jawab Rita Sugiarto, serius. ■ RED/GOES

Related posts

Kategori ‘Pasangan Karakter Sinetron Paling Ngetop’, CUT SYIFA & Rizky Nazar Sabet Penghargaan SCTV Award 2024

Tulis Syair Sendiri, ERLYN SUZAN Ngaku   Jadi Bisa Total Saat Melantunkan Lagu ‘Tengkar’

Gonjang-ganjing Lagi, RATUSAN ANGGOTA PARFI Sampaikan Mosi Tidak Percaya Atas Kepemimpinan Alicia Djohar