SELAIN RIDWAN KAMIL & ERICK TOHIR, KETUM PAN ZULHAS BILANG INDONESIA CERAH JIKA DIPIMPIN SOSOK CERDAS SEPERTI ANIES BASWEDAN

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Rasa optimis diungkapkan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, terkait Indonesia mendatang bakal cerah dan semakin hebat, apabila dipimpin oleh sosok cerdas seperti Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Termasuk figur lain yakni dua di antaranya adalah Ridwan Kamil atau Erick Tohir.

Demikian harapan dan pemikiran Ketua Umum Partai Amanat Nasional (Ketum PAN) Zulkifli Hassan (Zulhas) saat menyampaikan pidato kebangsaan dalam acara penganugerahan Zulhas Award, Sabtu (29/1/2022) kemarin, di Perpustakaan Nasional, Jakarta.

Menurut Wakil Ketua MPR RI tersebut, selain Gubernur Anies, juga memuji kepemimpinan Menteri BUMN Erick Tohir dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. “Jadi, kalau udah ada Pak Anies, Pak Ridwan Kamil dan Pak Erick ngomong, Indonesia itu cerah. Kelihatan Indonesia cerah, terang bakal hebat,” ucapnya.

Dalam penilaian lain dari Zulhas, Gubernur DKI Anies dan para tokoh yang disebutkan di atas merupakan figur pemimpin yang memiliki ide dan gagasan cemerlang. “Kalau calon-calon pemimpin kita kaya temen-temen yang saya undang ini, waduh Indonesia itu kita lihatnya itu terang,” katanya.

Karena itu pula, Zulhas optimistis bahwa Indonesia akan menjadi negara hebat, jika dipimpin oleh figur cerdas seperti Gubernur Anies, Erick Thohir atau Ridwan Kamil. “Yang jelas, saya meyakini Indonesia akan menjadi negara yang hebat. Bahkan tidak cuma ranking 16. Kita di tahun 2045 kita bisa ranking empat kalau punya pemimpin seperti mereka,” ungkap Zulhas.

Seperti telah sama-sama diketahui bahwa Gubernur Anies menjadi salah satu tokoh yang hadir dan menyampaikan pidato kebangsaan dalam acara penganugerahan Zulhas Award 2022. Bahkan dalam pidatonya, penggagas ‘Gerakan Indonesia Mengajar’ itu, menyampaikan makna penting dalam semboyan Bhineka Tunggal Ika. □ RED/TB DEVI IR/ EDITOR : GOES

Related posts

Dialami Prabowo di Pilpres 2019, ANIES RASYID BASWEDAN ‘Presiden’ yang Tertunda

Tahapan Berikutnya, KPU RI Agendakan Penetapan Prabowo – Gibran Sebagai Presiden & Wapres Terpilih

Dari Paslon 01 Anies & Muhaimin, MK Tolak Seluruh Permohonan Sengketa Pilpres 2024

1 Comment

Sofyan, S.Pd 8 February 2022 - 11:05 - 11:05

Benar cocok kalau dipimpin oleh Anies Baswedan mah.

Add Comment