JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Demi mendorong pertumbuhan ekonomi agar kembali menggeliat, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mendukung rencana digelarnya konser Justin Bieber di Stadion Madya, Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, pada 3 November 2022 mendatang.
“Yang pasti akan kita dukung agar kesehatan makin baik. Tetapi juga sektor ekonomi semakin meningkat,” tegas Wakil Gubernur (Wagub) DKI Ahmad Riza Patria (Ariza) di Balai Kota Jakarta, Kamis (24/3/2022).
Dikatakannya lebih lanjut bahwa Pemerintah Provinsi DKI Jakarta saat ini sudah memberikan ruang lebih luas, tentu saja melalui sejumlah pelonggaran aktivitas masyarakat. Seperti sejumlah kegiatan di antaranya pergelaran seni budaya dan konser pun sudah mulai dilakukan.
Hanya saja, pinta Ariza, agar pihak panitia penyelenggara nantinya memastikan pelaksanaan protokol kesehatan (Prokes) lebih ketat, jika memang benar-benar akan diadakan di Jakarta.
“Jadi, semuanya harus dilaksanakan dengan protokol kesehatan. Sudah pasti, nanti diatur berapa jarak dan berapa kapasitasnya. Hal ini sedang dilihat sejauh mana perkembangannya, nah kita lihat nanti,” papar Ariza, lagi
Wagub DKI Jakarta mengaku sudah beberapa kali menghadiri kegiatan seni dan budaya yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan. Beberapa di antaranya masih menggunakan masker dan ada atau jaga jarak antarpenonton. Rencana pergelaran yang menampilkan artis mancanegara, pasti akan kita didukung. ■ RED/AGUS SANTOSA