27.4 C
Jakarta
25 April 2024 - 00:47
PosBeritaKota.com
Nasional

Usai Sholat Ieds di Istiqlal, JOKOWI Ingatkan COVID-19 Masih Ada & Minta Masyarakat Jangan Abai Pakai Masker

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Dalam kesempatan momentum Hari Raya Idhul Adha 1443 H/2022 M, Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengingatkan kepada masyarakat agar jangan abai pakai masker. Sebab, bahaya atau pandemi COVID-19 ini masih ada. Tetap gunakan masker baik di dalam maupun di luar ruangan.

“Saya juga ingin mengingatkan kepada kita semua bahwa COVID-19 masih ada. Oleh sebab itu, baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan adalah masih sebuah keharusan bagi masyarakat tetap memakai masker,” tegas Jokowi, usai melaksanakan sholat Ieds di Masjid Istiqlal, Jakarta, Minggu (10/7/2022).

Pada sisi lain lagi, Jokowi tak lupa ingin sekaligus mengingatkan Pemerintah Daerah (Pemda-Pemda) di seluruh Tanah Air beserta TNI-Polri untuk tetap menggencarkan vaksinasi Booster untuk masyarakat.

“Pemberian vaksinasi Booster terutama untuk kota-kota yang interaksi masyarakatnya tinggi. Saya masih mengingat lagi pemerintah daerah, pemerintah kita di kabupaten dan provinsi serta TNI-Polri untuk terus melakukan vaksinasi Booster, karena memang ini diperlukan,” tegasnya.

Kedatangan Presiden Jokowi ke Masjid Istiqlal bersama Ibu Negara, Iriana Jokowi. Keduanya hadir 30 menit sebelum pelaksanaan sholat Ieds pada pukul 07.0 WIB. Di ruang utama V–VIP, nampak orang nomor satu di Indonesia tersebut, duduk diapit Menhan Prabowo Subianto dan Imam Besar Prof Dr KH Nasaruddin Umar.

Sedangkan khutbah disampaikan oleh Ketua Badan Wakaf Indonesia Pusat, KH Mohammad Nuh yang mengusung tema “Semangat Gotong Royong Perkuat Sendi Kebhinekaan”. Tidak kurang dari 80 ribu jemaah memadati Masjid Istiqlal. Bahkan tidak sedikit yang harus melaksanakan sholat Ieds di halaman atau area sekitar masjid.

Selain dihadiri oleh masyarakat, sholat Ieds juga diikuti oleh para pimpinan lembaga negara. Nampak pula sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju, para duta besar negara sahabat dan pejabat pemerintah.

Bersama Presiden Jokowi, hadir pula antara lain Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) yang juga adik ipar Presiden Jokowi, Anwar Usman, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno dan Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid.

Turut hadir Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Sekretaris Negara Pratikno serta sejumlah pejabat lainnya. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Kepsta Jabar, Riyanto B Raharjo : TVRI Harus Tetap Indonesia dengan Sentuhan Kekinian

Redaksi Posberitakota

Punya Bekal Pimpin Sejumlah Organisasi, H MUZAKIR MANAF Mumpuni Jadi ‘Orang Nomor Satu’ di Aceh

Redaksi Posberitakota

JELANG HARI JADI KE-280, PENGACARA SUTRISNO SH MM AJAK MASYARAKAT BANGKIT SEHAT BERSAMA MENUJU KABUPATEN REMBANG GEMILANG

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang