Tak Cuma Mobilitas Bebas Emisi, Anies Baswedan Ajak Masyarakat Modern Supaya Andalkan Transportasi Umum

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Mobilitas bebas emisi harus jadi pilihan masyarakat dalam beraktifitas sehari-hari. Apalagi bagi masyarakat modern, seyogyanya harus mengandalkan transportasi umum. Ajakan tersebut digaungkan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, saat hadir di Plaza BEOS Kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (10/9/2022) malam.

Oleh karenanya, tambah Anies, Pemprov DKI Jakarta merevitalisasi Kawasan Kota Tua di Jakarta mulai dari Pasar Heksagon, pengendalian banjir kanal di Museum Bahari, penataan Kali Besar Timur, kawasan pedestrian, Jalan Lada, Plaza BEOS, pembangunan Kampung Susun Kunir, Kampung Tongkol dan Kampung Akuarium.

“Sebab, Kawasan Batavia (nama lain dari Kota Tua) ini merupakan tempat penuh sejarah. Datang ke sini bukan hanya untuk melihat masa lalu, tetapi juga untuk lihat masa depan,” tegas orang ‘nomor satu’ di Balaikota Pemprov DKI Jakarta tersebut.

Tidak hanya mengambil langkah revitalisasi pelbagai proyek infrastruktur, menurut Anies, Pemprov DKI Jakarta, juga mengupayakan hal lainnya yakni untuk menciptakan masyarakat modern. Antara lain dengan menyediakan fasilitas untuk pesepeda, kendaraan bebas emisi, dan pejalan kaki ditengah-tengah sejumlah gedung bersejarah.

Pada bagian lain, Gubernur DKI juga mengharapkan bahwa kawasan seperti Kota Tua lebih banyak lagi, sehingga masyarakat domestik maupun internasional dapat merasakan kesetaraan dengan saling berkegiatan bersama, berinteraksi secara leluasa serta merasakan pengalaman yang lebih mengena. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Temani Ribuan Warga Jakarta, HERU BUDI ‘Nobar’ Semifinal Indonesia versus Uzbekistan di Lapangan Banteng

Apresiasi Pegawai Atas Dedikasinya, PJ HERU BUDI Sangat Berharap ke ASN Purnabakti Tetap Bermanfaat bagi Lingkungan Sekitar

Program KJP Tak Ada Lagi, KOMISI E DPRD DKI Godok Wacana Seluruh Sekolah di Jakarta Gratis