30.5 C
Jakarta
18 October 2024 - 10:19
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Sepanjang Ramadhan, MASJID FATAHILLAH Balaikota Pemprov DKI Jakarta Bagikan Takjil Gratis untuk Buka Puasa

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Demi memudahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) mulai dari pegawai hingga musafir, Masjid Fatahillah, Balaikota DKI Jakarta, berbagi takjil untuk berbuka puasa. Untuk setiap harinya sepanjang Ramadhan 1444 Hijriyah, tersedia 100 paket.

Amiruddin selaku Sekretaris Dewan Pengurus Korpri DKI Jakarta yang juga Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Fatahillah, mengatakan bahwa setiap harinya bakal menyediakan dan berbagi takjil gratis sepanjang Ramadan 1444 Hijriah.

“Dalam hal ini, kami bersinergi dengan BAZNAS Bazis DKI Jakarta, terutama dalam penyediaan takjil gratis ini. Jadi, Setiap harinya akan disiapkan sebanyak 100 paket takjil,” ujarnya, Rabu (22/3).

Ditambahkan Amiruddin meski jam kerja ASN secara resmi hanya hingga pukul 14.00 pada Senin-Kamis dan pukul 14.30 di hari Jumat, tidak menutup kemungkinan ada yang bekerja lembur hingga waktu berbuka puasa tiba.

“Karenanya, bagi siapa saja yang memerlukan, silakan saja datang jika butuh takjil gratis untuk berbuka puasa. Termasuk juga bagi kalangan wartawan yang bertugas di Balaikota dan DPRD DKI Jakarta,” tuturnya.

Menurut Amiruddin lebih lanjut bahwa selama Ramadhan, juga akan diadakan Sholat Taraweh berjamaah di Masjid Fatahillah, Balaikota Pemprov DKI Jakarta.

“Selain itu, nantinya juga akan ada kegiatan aktualisasi nilai-nilai Ramadhan setiap Senin sampai Jumat pada bakda Dzuhur. Begitu pula, aktualisasi nilai-nilai Nuzulul Quran,” pungkasnya. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Anies & Prasetio Putuskan Sendiri, TARIF MRT JAKARTA Rp 14 Ribu Ternyata Bodong

Redaksi Posberitakota

Gelontorkan Dana Rp 844 Miliar, DINKES DKI : Untuk Vaksinasi Anti Difteri

Redaksi Posberitakota

Audiensi dengan Jajaran Pemkab, MARULLAH MATALI Minta Promosi Pariwisata Pulau Seribu Makin Digaungkan

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang