26.7 C
Jakarta
22 November 2024 - 03:13
PosBeritaKota.com
Top News

Beri Selamat & Sukses, SYAIFUDDIN ME Nilai Perhelatan ‘KTT ASEAN Summit 2023’ Punya Dampak Positif Bagi Indonesia

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Gelaran ‘KTT ASEAN Summit 2023′ diyakini mampu memberikan dampak sangat positif, terutama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Labuan Bajo selaku tuan rumah. Terlebih lagi melalui perhelatan tersebut, bakal banyak wisatawan dari mancanegara yang datang ke NTT. Hal itulah menjadi momentum terbaik dalam mempromosikan pariwisata serta produk UMKM warga setempat.

Seperti telah diketahui bahwa ‘KTT ASEAN ke-42′ tersebut mengusung tema: ‘ASEAN Matters: Epicentrum of Growth’. Yang memiliki makna bagaimana Indonesia dengan keketuaannya (tuan rumah) tetap menjadikan ASEAN itu relevan dan penting bagi rakyat Indonesia dan bagi rakyat ASEAN.

Sementara itu Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi, berharap agar pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN yang ke-42 dan dilaksanakan di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) mulai 9 – 11 Mei 2023 ini, bisa memberikan dampak positif terhadap peningkatan perekonomian bagi warga lokal.

Mensikapi terkait adanya perhelatan ‘KTT ASEAN Summit 2023′, tokoh muda NU Syaifuddin ME atau yang akrab disapa Gus Syaifuddin, selain memberi ucapan selamat dan sukses, juga menilai bahwa kegiatan bertaraf internasional tersebut, dapat mendongkrak perekonomian di daerah Labuan Bajo (NTT) dan sekaligus bisa membantu segi pariwisata yang lebih dari dua setengah tahun bagai ‘mati suri‘ akibat pandemi COVID-19.

“Tentu saja dengan dijadikannya Labuan Bajo sebagai salah satu tempat KTT ASEAN 2023, maka sama saja dengan bentuk kepercayaan dunia internasional kepada Indonesia. Apalagi kegiatan dengan skala keals dunia tersebut, bisa dilaksanakan dengan kondisi yang aman dan kondusif di Tanah Air,” tambah Gus Syaifuddin ME yang juga dikenal sebagai pengusaha tersebut kepada POSBERITAKOTA, Selasa (11/5/2023).

Dalam pandangannya bahwa dari pelaksanaan ‘KTT ASEAN Summit 2023‘ jelas memiliki manfaat yang besar dan berdampak pada peningkatan ekonomi. Kendati tidak secara langsung, tetapi secara perlahan-lahan perekonomian Indonesia bakal kembali bangkit. Semoga! ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Gandeng Happy Hearts Indonesia, SUSHI TEI GROUP Peduli Sosial Berdayakan Generasi Muda Agar Punya Masa Depan Lebih Cerah

Redaksi Posberitakota

Setelah Dihantam Badai COVID & Puting Beliung, WARGA CIMENYAN Dirikan Koperasi KMP Guna Bangkit Bersama Human Initiative

Redaksi Posberitakota

Demi Penuhi Target Layanan 100 Persen, DIRUT PAM JAYA ARIEF NASRUDIN : “Kita Akan Terus Sinergi dengan Media”

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang