Sosialisasikan PON XXI, KONI DKI Sukses Gelar ‘Jalan Sehat’ & Diikuti 2.200 Atlet dari Semua Cabor

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Seperti sudah diduga sebelumnya, perhelatan ‘Jalan Sehat‘ sebagai bentuk sosialisasi menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 di Aceh-Sumut, sukses digelar KONI DKI Jakarta. Sebanyak 2.200 peserta (atlet) dari semua cabang olahraga (Cabor), atlet Popnas serta Pengurus KONI DKI ikut ambil bagian, sehingga acaranya pun terlihat semarak.

Pihak Panitia Penyelenggara (Panpel) untuk ‘Jalan Sehat’ KONI DKI Jakarta, sebelumnya menjelaskan bahwa kegiatan tersebut juga demi memeriahkan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) yang dirayakan setiap tanggal 9 September.

Melalui event ‘Jalan Sehat’ di tahun 2023 ini, KONI DKI didukung dua Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Baik itu PAM Jaya maupun Bank DKI. Nampak Wakil Ketua Umum 3 KONI Pusat, Mayjen TNI (Purn) Andrie TU Soetarno dan Ketua DPRD DKI yang juga duduk sebagai Ketua Dewan Pembina KONI DKI, Prasetio Edi Marsudi, ikut hadir.

Dalam sambutan di acara pembukaan, Prasetio Edi Marsudi menyampaikan sikap apresiasinya setelah melihat semangat atlet sebagai peserta dari seluruh Cabor dan pengurus KONI DKI yang antusias mengikuti kegiatan ‘Jalan Sehat‘ tersebut.

“Hal ini tentunya menjadi bukti nyata. Harapan kita di tahun depan pada PON XXI di Aceh-Sumut, Kontingen DKI Jakarta bisa menjadi juara umum. Ini juga terlihat lewat semangat dari seluruh atlet berbagai Cabor yang antusias mengikuti Jalan Sehat,” tutur Pras, sapaan akrab Prasetio Edi Marsudi yang juga dikenal sebagai pembalap Off Road tersebut, Minggu (10/9/2023).

Dalam pandangannya bahwa di dunia olaraga itu butuh keseriusan berlatih serta sportivitas yang tinggi. Jika kedua itu dipegang teguh, sudah bisa dipastikan bakal membuahkan hasil yang maksimal nantinya. Bahkan, hal itu sudah dibuktikan atlet-atlet Popnas DKI Jakarta yang berhasil meraih gelar juara umum di Palembang, Sumatera Selatan beberapa waktu lalu.

“Ini kan bukti nyata sudah ada. Atlet Popnas DKI saja sudah juara umum di Palembang. Jika atlet DKI yang akan bertanding tahun depan ke PON XXI Aceh-Sumut terus giat berlatih dan tekun mengikuti agenda KONI DKI mulai dari Pelatda hingga Babak Kualifikasi, saya yakin akan meraih juara umum. Kesemua itu harus ditolang lewat semangat atlet yang terus menggelora,” ungkap Pras, lagi.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua KONI DKI Jakarta DR Hidayat Humaid MPd, mengaku senang atas pemberian motivasi yang disampaikan Ketua Dewan Pembina KONI DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi. Yakni dengan harapan agar semua atlet untuk tetap berprestasi menuju Pentas Dunia, khususnya dalam menghadapi PON XXI Aceh-Sumut yang tinggal setahun lagi.

“KONI DKI Jakarta pun akan terus mensupport atlet di semua Cabor dalam menggapai hasil maksimal. Jadi, memang itulah fungsi utama kami di KONI DKI yakni harus memfasilitasi dan mengawal prestasi seluruh atlet DKI. Karena itu, saya optimis dari apa yang diraih atlet Popnas DKI, nantinya menular atau kesuksesannya diikuti atlet KONI DKI di PON tahun depan,” harap Hidayat.

Sedangkan untuk ajang ‘Jalan Sehat‘ sebagai bentuk Sosialisasi PON XXI Aceh-Sumut, para peserta menjalani start dari Balaikota – Jalan Thamrin – Bundaran HI dan kembali ke Balaikota. Demi memberikan semangat kepada para atlet (peserta), pihak Panpel menggelar acara panggung hiburan musik serta pembagian doorprize menarik.

Di acara ‘Jalan Sehat‘ hampir seluruh pimpinan KONI DKI, pengurus dan karyawan ikut hadir. Termasuk anggota Dewan Pembina KONI DKI Jakarta, Sylviana Murni dan Ashraf Ali. Tak ketinggalan ada pula Dirut Perumda PAM Jaya, Arief Nasrudin dan Direktur Komersial dan Kelembagaan Bank DKI, Herry Djufraini.

Selaku Ketua PanpelJalan Sehat’ KONI DKI, Aminullah, juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda DKI, Andri Yansyah atas dukungannya dengan mengirimkan atlet-atlet Popnas DKI yang belum lama ini meraih gelar juara umum di Popnas 2023 Palembang. © RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Polda Metro Kerahkan  2.811 Personil Untuk Pengamanan Tanding Bola Indonesia versus Arab Saudi di SUGBK

Khusus Bagi Gamer Sepakbola, BRANDO FRANCO & Konami eFootball Kolaborasi Bikin Turnamen ‘Piala Windah Basudara 2024’

Saat Melepas 322 Atlet DKI, PJ GUBERNUR TEGUH SETYABUDI : “Mari Kita Tunjukkan Semangat Juang & Sportivitas di Ajang Pra-Popnas 2024”