Penyidik Sodori 23 Pertanyaan, ARTIS MODEL & PENYANYI YUKI KATO Harus Menjalani Pemeriksaan di Bareskrim Polri

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Penyidik dari Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri, menyodori sebanyak 23 pertanyaan kepada Yuki Kato. Pada Sabtu (23/9/2023) kemarin, terhadap artis serba bisa itu dipanggil penyidik untuk pemeriksaan terkait dugaan promosi judi online, hampir selama empat jam.

Seperti diakui artis berdarah campuran Jawa-Jepang, datang memenuhi panggilan ke Bareskrim Polri, tentu saja sebagai bentuk kepatuhan sebagai warga negara yang baik. Karenanya, ia siap mengikuti proses hukum yang berlaku di Indonesia.

“Aku datang memenuhi panggilan, karena membantu teman-teman penyidik. Karena memang keterangan aku sangat dibutuhkan. Jadi, sebagai warga negara Indonesia yang baik, pastinya aku ingin memberikan semua yang aku bisa,” ucap Yuki Kato.

Artis model, presenter dan penyanyi berparas cantik tersebut, mengaku baru bisa memenuhi pemeriksaan pada akhir pekan kemarin. “Sebenarnya kan, dipanggil pas hari weekdays. Namun aku kebetulan ada jadwal syuting. Jadi, aku tidak bisa. Nah, baru sekarang, aku bisa memenuhi panggilan,” terangnya.

Namun sebelumnya, Brigjen Adi Vivid selaku Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri, membenarkan adanya pemeriksaan terhadap Yuki Kato terkait dugaan judi online.

“Jadi, kami informasikan bahwa benar pada hari ini Sabtu 23 September 2023, telah dilakukan pemeriksaan/klarifikasi kepada Saudara Yuki Kato terkait dugaan endorsement situs yang diduga sebagai website judi online,” kata Adi Vivid. © RED/R. ALDIANSYAH/EDITOR : GOES

Related posts

Datang dari Malaysia, SHAUN SALIM Ingin Berkarir & Berkarya dengan Menggandeng Musisi maupun Artis Indonesia

Bakal Maju Jadi Calon Walikota Batu Jatim, KRISDAYANTI Ngaku Siap Ikuti Keinginan Pendukungnya

Sudah Resmi Bercerai, RIA RICIS Persilakan Jika Teuku Ryan Mau Ketemu Anaknya