26.7 C
Jakarta
22 November 2024 - 02:03
PosBeritaKota.com
Top News

Setelah Melanglang Buana ke Berbagai Kehidupan, H EDDY HARYANTO di Usia Senja Kesengsem Musik Dangdut

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Setelah melanglang buana ke berbagai bidang kehidupan, H Eddy Haryanto mengaku di usia senjanya malah kesengsem dunia musik dangdut. Meski jika dirunut terkait masa lalunya, pria asli kelahiran Yogyakarta satu ini, ketika masih remaja justru menyukai musik pop era 70-an.

Bahkan pernah tergabung di group musik God Spell bersama adik-adik kandungnya. H Eddy Haryanto ternyata tak hanya punya ikatan keluarga dengan musisi kondang almarhum Is Haryanto. Ia juga tercatat memiliki saudara-saudara yang lain. Mereka di antaranya : Aryanto, Hari Toss, Tetty Kadi dan Christine.

“Sejak remaja, saya memang sudah menggandrungi dunia musik. Malah terjun sebagai pemusik langsung. Namun semua itu saya tinggalkan, karena harus serius bekerja,” ceritanya blak-blakan saat diwawancarai POSBERITAKOTA, Sabtu (14/10/2023) di Jakarta.

Jalur rekaman pun pernah ditempuhnya. Lagi-lagi karena faktor pekerjaan, sementara itu harus mengubur dalam-dalam soal obsesi dan impiannya untuk jadi penyanyi dan musisi terkenal. Bekerja secara profesional lebih dipilihnya karena demi masa depan kehidupan lebih baik. Kurun waktu 1973-1983, H Eddy Haryanto, tercatat sebagai pegawai di Pertamina Unit EP ( Explorasi Produksi ) Prabumulih, Sumatra Selatan.

“Begitu nggak lagi di Pertamina, saya bekerja di sejumlah perusahaan asing, kurun waktu 1983-2010. Setelahnya, saya memulai jadi pengusaha di bidang Migas. Semuanya saya lalui dengan penuh kebahagiaan,” imbuh pria yang masih tampil necis, meski usianya terbilang sudah tak muda lagi.

Diakui di usianya yang sudah senja, H Haryanto pun mengembangkan usaha di bidang pembuatan pakaian ikhrom atau peralatan untuk pergi haji dan juga travel. Selain itu juga buka studio rekaman. Lagi-lagi untuk yang terakhir demi membangkitkan kembali masa lalunya yang akrab dengan dunia musik.

“Iya nih, saya malah lagi kesengsem pada lagu-lagu dangdut (Melayu). Ada rencana saya mau bikin album atau single dangdut, ya demi pemuasan bathin. Lagu atau tembang dangdut, justru lebih banyak menyentuh kalbu. Dan, saya suka itu,” tegas pria yang punya studio rekaman Elvira TV dan beralamat di Jalan Gitar N-2 RT 07/RW 07 Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

H Eddy Haryanto berharap di kehidupan senjanya bisa memberikan manfaat buat banyak orang. “Dalam setiap pekerjaan yang saya lakukan sekarang, bisa bernilai ibadah. Ya, termasuk untuk membantu orang lain,” pungkas Sekjen PAM (Pendukung Anies-Muhaimin) Center. © [RED/AGUS SANTOSA]

Related posts

Selain Aktif Jadi Vokalis Band Moza & Humas ‘Rumah Gibran’, LILY SH Siap Terjun Sebagai Pengacara Profesional

Redaksi Posberitakota

Di Singapura, PAKAR ANTI AGING DR AYU WIDYANINGRUM Raih 3 Penghargaan IMM Asia Award 2024

Redaksi Posberitakota

Bertaburan Selebriti, IRMA DARMAWANGSA Bikin Heboh di Pesta Pernikahan Putra Pemilik Queen Klinik Sunter

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang