JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Lautan manusia nampak membanjiri Jakarta Internasional Stadion (JIS) saat digelar Kampanye Akbar pamungkas dari Paslon 01 Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (AMIN), Sabtu (10/2/2024) pagi hingga siang hari. Sedangkan yang patut disyukuri adalah berlangsung dengan terbit dan damai.
Massa yang menjadi pendukung Paslon 01 tumpah ruah hampir memadati seluruh tempat duduk penonton berkapasitas 82.000-an. Belum lagi arena lapangan nyaris tak terlihat kosong. Mereka hadir dan sepakat untuk menyuarakan ‘perubahan‘, membawa Indonesia lebih baik lagi kedepannya.
Bahkan, suasana diluar stadion hingga jalan-jalan utama di kawasan Sunter dan Ancol, begitu banyak dipadati oleh ribuan massa. Mereka tak masalah meski tak bisa memasuki arena dalam JIS. Massa sangat mobile silih berganti, karena datang dari 5 wilayah DKI Jakarta dan Kabupaten Kepulauan Seribu. Termasuk massa yang sengaja hadir dan datang dari berbagai daerah.
Kendati sejak waktu shubuh, dimana massa sudah diatur untuk memasuki arena stadion, baru sekitar pukul 06.00 WIB terlihat full. Pihak panitia meminta agar massa tak memaksakan diri masuk, tapi cukup diluar stadion, karena difasilitasi adanya layar lebar. Bisa menyaksikan apa yang terjadi di dalam stadion.
Massa yang datang memakai kaos bergambarkan Paslon 01 AMIN, ada pula yang membawa bendera PKS, PKB dan NasDem. Mereka bersuka cita meneriakan yel-yel ‘perubahan’. Melihat semangat dan militansi dari warga masyarakat yang hadir, jelas sangar patut untuk diacungi jempol.
Hal yang patut diacungi jempol, banyak massa yang berdatangan dengan berjalan kaki. Mereka terkendala oleh beroperasionalnya kendaraan umum TransJakarta atau JakLinko. Termasuk Commuter Line yang juga dibatasi.
Dalam kesempatan Kampanye Akbar Paslon 01 ‘AMIN‘, Cawapres Muhaimin Iskandar minta kepada panitia agar demua pintu akses di Jakarta International Stadium (JIS) dibuka. Permintaan tersebut disampaikan karena terjadi kerumunan massa, baik itu di dalam maupun di area luar JIS.
“Sebab, saya saja tadi nyaris terhimpit di lantai atas sini. Sempat nggak bisa bernafas, karena saking banyaknya orang. Tolong hindari dan jangan berdesak-desakan,” tutur Rohadi, simpatisan yang mengaku sengaja datang dari Bekasi sejak shubuh dengan mengendarai motor kepada POSBERITAKOTA, Sabtu (10/2/2024).
Sikap kehati-hatian juga dilakukan Hartoyo, warga Tangerang. Ia datang bersama teman-teman dengan menggunakan motor. “Alhamdulilah, bisa masuk stadion. Sebab kan sebelumnya sudah mendaftar secara online,” tutur pria yang merupakan pegawai pabrik tersebut.
Suara gemuruh di dalam stadion, nyaris tak bisa dihindari. Bahkan, juga terdengar suara sholawatan secara serempak. Paslon 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, ikut larut dan berbaur bersama puluhan ribuan massa yang hadir. Acaranya pun berjalan lancar, aman dan damai hingga ditutupnya acara. © RED/THONIE AG/APRILIO R/R ALDIANSYAH L/EDITOR : GOES