PosBeritaKota.com
Megapolitan

Di Sidang Paripurna, SEJUMLAH ANGGOTA DPRD DKI Suarakan Aksi Solidaritas Bagi Pembebasan Palestina

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Sebelum rapat paripurna digelar, sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta dari lintas fraksi menyuarakan aksi solidaritas bagi pembebasan Palestina dengan meneriakkan yel-yel, Selasa (14/11/2023) sore. Mereka tegas-tegas mendukung agar Palestina terbebas dari invasi Zionis (Israel).

Sedangkan aksi solidaritas anggota DPRD DKI tersebut, nampak dilakukan bersamaan dengan sidang paripurna penyampaian laporan hasil pembahasan badan anggaran, terhadap Raperda tentang APBD Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2024 dan permintaan persetujuan dari Anggota Dewan secara lisan oleh pimpinan rapat paripurna.

Seperti sudah direncanakan, sebelum rapat paripurna dimulai, sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta dari lintas fraksi yang menggunakan syal Palestina secara bersamaan meneriakkan yel-yel pembebasan negara Palestina dari penjajahan.

Free Palestina, free Palestina, free Palestina!” Begitulah teriak puluhan anggota DPRD DKI di ruang paripurna.

Abdul Aziz dari Fraksi PKS yang juga anggota badan anggaran yang membacakan hasil pembahasan anggaran, tiba-tiba meminta dan sekaligus mengajak anggota DPRD DKI yang hadir di sidang paripurna untuk mendoakan rakyat Palestina.

“Jadi, marilah kita doakan rakyat Palestina, tentunya agar diberikan kesabaran dan kemerdekaan seperti bangsa Indonesia. Sebab untuk saat ini, Palestina adalah satu-satunya negara yang dijajah di muka bumi ini,” papar Azis. © [RED/AGUS SANTOSA]

Related posts

JELASKAN SUDAH SURATI KEMNAKER, GUBERNUR ANIES BASWEDAN TEMUI RATUSAN BURUH YANG DEMO TERKAIT UMP 2022 DI DKI JAKARTA

Redaksi Posberitakota

Nilai Berdasarkan Kinerja, H BECENG Beri Apresiasi ke Gubernur Anies Sudah Berbuat Terbaik bagi Warga Jakarta

Redaksi Posberitakota

Kumpulkan Dukungan 3222 KTP, ADI KURNIA Buat Bekal Mendaftar Caleg Gerindra

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang