26.7 C
Jakarta
22 November 2024 - 02:30
PosBeritaKota.com
Politik

Di Pilgub Jatim 2024, PSI Umumkan Secara Resmi Calonkan Lagi Pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Dewan Perwakilan Pusat (DPP) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) secara resmi mengumumkan dukungannya terhadap pencalonan pasangan Khofifah Indar Parawansa – Emil Dardak sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur melalui ajang Pilgub Jatim 2024 mendatang.

Sedangkan dukungan itu sendiri, diumumkan secara langsung oleh Ketua Umum (Ketum) Parta Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep, bertempat di Markas DPP PSI Jalan Wahid Hasyim, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (4/6/2024).

“Bahkan, kami baru saja menyerahkan surat rekomendasi  kepada Ibu Khofifah dan Pak Emil untuk Pilgub Jatim,” kata Kaesang.

Diterangkan putra bungsu dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), terkait alasan PSI mendukung pencalonan Khofifah dan Emil untuk kedua kalinya dalam Pilgub Jawa Timur. Bagi PSI soal Provinsi Jawa Timur merupakan wilayah yang krusial dalam keikutsertaan sebagai peserta Pilkada Serentak.

Selain itu lagi, PSI juga akan mencalonkan kepala daerah di Surabaya, Malang, Madiun dan Gresik. “Dengan begitu PSI memutuskan untuk mengusung pasangan Ibu Khofifah dan Pak Emil sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Timur 2024-2029,” ungkapnya.

Saat menutup keterangannya, Kaesang pun sangat berharap dengan pencalonan Khofifah dan Emil di Jawa Timur, dapat kembali membantu program Pemerintah Pusat yang akan bertransisi dari Presiden Jokowi kepada Prabowo Subianto sebagai Presiden terpilih.

“Makanya saya juga berharap Ibu Khofifah dan Pak Emil, bisa membangun sinergi untuk program Pemerintah Pusat,” pungkas Kaesang. © RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Luruskan Informasi, KPU KABUPATEN SERANG Sebut Jam 1 Siang Bukan Batas Akhir Pencoblosan

Redaksi Posberitakota

Banyak Dikritisi & Juga Ditentang, “PEMIMPIN MUDA Boleh – Mentah Jangan”

Redaksi Posberitakota

Terobosan Baru DPRD DKI 2019-2024, FRAKSI NASDEM Bikin Posko Pengaduan Masyarakat di Gedung Dewan

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang