29.8 C
Jakarta
9 September 2024 - 10:04
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Bahagiakan Warga, PEMPROV DKI Bangun Bioskop Rakyat di Pasar Teluk Gong

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Dalam upaya membahagiakan warga, Pemprov DKI Jakarta membangun bioskop rakyat di kawasan Pasar Teluk Gong, Penjaringan. Bioskop dengan harga tiket masuk murah ini selain terbuka untuk umum, juga bisa dibayar menggunakan Kartu Jakarta Pintar (KJP)

Sekda DKI Jakarta M Saefullah membenarkan Pemprov DKI melalui PD Pasar Jaya kini sedang membangun gedung bioskop rakyat di kawasan pasar tradisional. “Saya kemarin sudah meninjau sekaligus meresmikan ground breaking pembangunan gedung bioskop dan gedung Pasar Teluk Gong tahap II yang saat ini mulai dikerjakan. Ditargetkan gedung bioskop yang terdiri dari dua studio berkapasitas 112 kursi dapat dioperasikan mulai Januari 2019,” ujarnya di Jakarta, Sabtu (24/11).

Pembangunan gedung bioskop rakyat ini merupakan arahan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang bertujuan untuk membahagiakan warganya. “Selain itu, juga untuk meramaikan pasar tersebut. Karena sejak direvitalisasi sampai sekarang kondisinya masih sepi, sehingga perlu terobosan untuk meningkatkan kunjungan di lokasi pasar tersebut,” tandas Saefullah.

Dirut PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin, memastikan Kartu Jakarta Pintar (KJP) bisa digunakan untuk menonton di bioskop rakyat di Pasar Teluk Gong. “Jika tidak memiliki KJP, warga tetap bisa menonton dengan membayar tiket Rp 15 ribu. Murahlah itu,” ujar Arief yang turut mendampingi Saefullah meninjau lolasi pada Jumat kemarin.

Pengadaan bioskop rakyat di Pasar Teluk Gong merupakan salah satu cara untuk meramaikan pasar. Bukan hanya menyediakan jajanan kudapan atau kuliner, warga bisa menonton film. Rencananya, awal Januari 2019 mendatang bioskop tersebut sudah beroperasi.

“Bioskop rakyat ini akan terintegrasi juga dengan kuliner di dalam, ada juga kelas akting yang mengedukasi masyarakat,” kata dia menambahkan. ■ RED/JOKO

Related posts

Saat Rapat Bersama DPRD & Pemprov DKI, MANAJEMEN HOLYWINGS Ngaku Kecolongan Soal Promo Miras

Redaksi Posberitakota

Tolak Kader PKS Sebagai Cawagub DKI, POLITISI HANURA Malah Usulkan Boy Sadikin

Redaksi Posberitakota

Tak Jabat Walkot Jakut, HUSEIN MURAD Dapat Penghargaan dari Jakarta Rumah Kita

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang