Menang di Pilpres 2019, CAMEL PETIR Lantunkan Lagu ‘Jempol Ceria’ & ‘Jokowi Selalu Dihati’

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Banyak cara dilakukan para pendukung Joko Widodo (Jokowi) yang kini masih Presiden RI, agar dapat melanjutkan kepemimpinannya dan tentu saja harus meraih kemenangan di Pilpres 2019 pada 17 April mendatang. Bentuk dukungan yang muncul bisa dengan cara deklarasi ata bahkan lewat karya seni atau lagu.

Politisi Partai Golkar yang punya basic sebagai penyanyi dangdut profesional, Camelia Panduwisata Lubis SE M Ikom atau lebih populer dengan nama Camel Petir, memilih lewat karya lagu yang dibawakan dan sudah disebar lewat media sosial, salah satunya ke YouTube.

“Ya, saya baru saja kelar bikin karya lagu atau single dengan judul Jempol Ceria. Syair-syairnya menggambarkan bagaimana keberhasilan Pak Jokowi, setelah empat tahun jadi Presiden RI,” ucap Camel Petir kepada POSBERITAKOTA, Jumat (8/2).

Ditambahkan Caleg Partai Golkar dengan nomor urut 7 untuk Dapil Sumatera Utara I meliputi Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang, Kabupaten Serdang Begadai dan Kota Tebing Tinggi tersebut, mencoba untuk realistis di dalam memberikan dukungan. “Partai Golkar kan, masuk dalam koalisi untuk mendukung Pak Jokowi, bisa menang di Pilpres 2019 ini,” tuturnya.

Tak hanya lewat lagu ‘Jempol Ceria‘, Camel Petir juga ikut dalam melantunkan tembang ‘Jokowi Selalu Dihati‘. Ia bersama sejumlah penyanyi dari komunitas musisi Solo Raya yang mendukung Presiden Ir H Joko Widodo untuk kembali memimpin pada periode 2019-2024 mendatang. ■ RED/GOES

Related posts

Bintang Sinetron & Selebgram, RACHEL VENNYA Ngaku Stres Saat Pertama Kali Berakting di Film Horor ‘Hutang Nyawa’

Kategori ‘Pasangan Karakter Sinetron Paling Ngetop’, CUT SYIFA & Rizky Nazar Sabet Penghargaan SCTV Award 2024

Tulis Syair Sendiri, ERLYN SUZAN Ngaku   Jadi Bisa Total Saat Melantunkan Lagu ‘Tengkar’