PosBeritaKota.com
Sport

Lantaran ke Copa America 2019, ICARDI Tak Masuk Timnas Argentina

BUENOS AIRES (POSBERITAKOTA) – Mauro Icardi tidak diajak masuk tim nasional Argentina. Untuk itu, pelatih Tim Tango, Lionel Scaloni, mengemukakan alasan tidak menyertakan Icardi ke Copa America 2019 di Brasil pada 14 Juni hingga 7 Juli. Menurut Scaloni, sulit membuat keputusan yang bisa membuat semua orang bahagia.

Scaloni, Kamis (23/5), menyebut menangani timnas yang dihuni banyak pemain hebat kerap menimbulkan perdebatan, tiap kali keputusan diambil. Satu hal yang pasti, keputusan ini (tidak memanggil Icardi) merupakan yang terbaik bagi tim.

Icardi tidak tercantum dalam 23 pemain yang dibawa Scaloni ke Brasil. Dari 23 pemain itu, sebanyak empat di antaranya penyerang. Mereka adalah Lionel Messi, Lautaro Martinez, Sergio Aguero, dan Matias Suarez.

Masuknya Aguero dan Messi hal yang wajar, mengingat keduanya tampil prima bersama klub masing-masing di sepanjang musim 2018-2019. Namun, menjadi aneh setelah Scaloni memanggil Martinez dan Suarez.

Jika pun digabung, koleksi gol Martinez dan Suarez masih kalah dari Icardi. Sepanjang musim 2018-2019, Martinez dan Suarez total hanya mencetak 15 gol, terpaut dua bola dari Icardi. Bahkan, Icardi bisa mencetak gol lebih banyak lagi jika tidak terlibat friksi dengan manajemen dan pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti.

Padahal, kehadiran Icardi dapat dijadikan ban serep bagi Scaloni tatkala Messi dan Aguero sudah mentok. Namun, keputusan sudah dibuat dan menarik menanti hasil yang didapat Argentina di Copa America 2019. ■ RED/RIO/AYID

Related posts

Akibat Kritikan & Tekanan Media, GONZALO HIGUAN Blak-blakan Tak Kuat Main di Eropa

Redaksi Posberitakota

Neymar dan Lionel Messi Tak Masuk Nominasi Pemain Terbaik di Lique 1

Redaksi Posberitakota

Sore Ini, Timnas U-23 Indonesia Diyakini Bisa Bikin Keok Musuh Bebuyutan Malaysia

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang