PosBeritaKota.com
Megapolitan

Yakin Segera Berakhir, WARGA BABELAN BEKASI Ngaku Terus Pantau Berita Virus Corona

BEKASI (POSBERITAKOTA) ■ Perkembangan berita-berita yang dilansir atau dimuat di media-media massa jadi pusat perhatian masyarakat. Tanpa kecuali bagi warga Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Umumnya tentu saja untuk memantau seputar penyebaran dan jumlah korban akibat virus Corona (Covid-19).

Hampir seluruh warga tak mau memandang remeh. Kenapa? Karena akibat yang ditimbulkan yakni kematian. Tidak sedikit malah mengalami psiko traumatik. Ogah keluar rumah atau menghindari acara yang melibatkan banyak orang.

Marudin, warga Perumahan Villa Gading Harapan (VGH) Babelan, Bekasi, justru masih mengaku khawatir. Bahkan sampai sekarang. Sedang dirinya masih harus ngantor ke Jakarta. Jadi bolak-balik Bekasi-Jakarta dalam setiap harinya.

“Aturan di kantor masih mengharuskan masuk. Makanya, agak bingung juga! Bukan apa-apa ya, saya juga takut tertular virus Corona yang mematikan tersebut,” tegas karyawan swasta itu kepada POSBERITAKOTA, Senin (30/3/2020).

Sedangkan Sugi, warga Perumahan Taman Kebalen (Babelan), mengaku hampir setiap hari harus mengikuti perkembangan penanganan kasus dan termasuk penyebaran virus Corona. Langkah tersebut agar merasa aman dan nyaman.

“Selama ini, saya nggak panik. Biasa saja dan yang penting ikuti saja himbauan dari Pemerintah. Hampir setiap saat, saya selalu baca berita perkembangan terkait kasus virus Corona,” kata pria pendatang dari Kota Kutoarjo, Jawa Tengah tersebut. ■ RED/AYID/GOES

Related posts

Di RPTRA Kecapi Pasar Minggu, PJ GUBERNUR DKI HERU BUDI Tinjau Pangan Murah Keliling

Redaksi Posberitakota

Isu Deklarasi Capres, ANIES Bilang Tak Ada Kegiatan Politik Praktis di Balaikota

Redaksi Posberitakota

Perluas Silaturahmi ke Ulama Jakarta, PRAM – RANO Minta Doa Restu & Dukungan Supaya Target Menang Jadi Kenyataan

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang