JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Bisa punya sekaligus mengelola yayasan atau rumah yatim piatu merupakan impian pedangdut Inul Daratista. Meski menurutnya tidak untuk saat sekarang. Justru begitu sudah memasuki masa tua nanti, baru bakal direalisasikan. Bahkan sudah dibicarakan bersama suaminya, Adam Suseno.
“Harapannya mau seperti itu. Pas sudah tua, justru kepengen sibuk punya sekaligus kelola yayasan atau rumah yatim piatu,” ucap si pemilik ‘Goyang Ngebor ‘ tersebut saat dihubungi POSBERITAKOTA, Sabtu (7/11/2020).
Diakui pedangdut yang top pula lewat tembang ‘Buaya Buntung‘ tersebut, kalau untuk tempat bakal dibangunnya sebuah yayasan atau rumah yatim piatu, sudah ada. Malah sudah diobrolin serius alias diplanning (rencana). Jadi, tinggal merealisasikannya saja.
“Semoga apa yang kami (keluarga) cita-citakan, bisa kesampaian. Nantinya kan, pasti butuh orang lain yang terlibat. Jadi, nggak cuma saya dan suami,” papar perempuan berusia 41 tahun tersebut.
Ibu dari satu anak tersebut, berharap sekali di masa tua nanti, ditemani banyak anak-anak lain. “Saya juga butuh kesibukan yang bernilai ibadah,” ucap Inul Daratista seraya menutup obrolannya. ■ RED/TAG/GOES