JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Era endemi atau situasi normal 1 tak lama lagi bakal diberlakukan oleh Pemerintah. Kenapa? Karena saat ini aktifitas masyarakat sudah berangsur-ansur pulih khususnya di Jakarta. Jalan-jalan raya pun sudah mulai kembali macet.
Terkait hal tersebut tentu saja memberikan harapan bagi artis Rini Andriani. Malah ia ingin situasi normal segera diberlakukan agar kegiatan musik (panggung) kembali semarak. Dari situlah nantinya bakal banyak job nyanyi yang berdatangan. Tak seperti hampir 2,5 tahun belakangan, nyaris tanpa kegiatan manggung.
“Insya Allah dan mudah-mudahan saja, situasi normal bisa segera diberlakukan. Baik di Jakarta maupun di seluruh daerah di Tanah Air. Iya, biar panggung musik dangdut kembali semarak,” ucap Rini Andriani saat dihubungi POSBERITAKOTA, Selasa (28/6/2022).
Ditambahkan pedangdut yang pernah hits lewat tembang ‘Siapa Tahan’, ‘Sukria’ dan ‘Jangan Gila Dong‘ tersebut, menyebutkan bahwa dirinya justru sudah melakukan antisipasi terkait segera diberlakukannya situasi normal. Otomatis job manggung bakal kembali mengalir.
“Persiapannya, ya dalam soal penampilan, dong! Harus fresh! Makanya, sepanjang era pandemi, saya pilih konsentrasi menjaga kebugaran tubuh dan merawat kecantikan. Selain itu malah menjalani profesi lain yakni sebagai instruktur senam kalangan tertentu,” tegas Rini Andriani. □ RED/GOES