29.5 C
Jakarta
28 April 2024 - 20:09
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Minimal 30 Persen Ormas, CAKETUM BAMUS BETAWI di Munas VIII Harus Penuhi Persyaratan Dukungan

JAKARTA [POSBERITAKOTA] – Tak lama lagi atau tepatnya akhir Agustus 2023 besok, Badan Musyawarah (Bamus) Betawi sudah harus mendapatkan ‘nahkoda‘ baru. Untuk mencari sosok ketua umum (Ketum) periode 2023-2028 mendatang, dihelat melalui agenda Musyawarah Besar (Mubes) VIII yang rencananya diadakan di Jakarta.

Seperti dijelaskan Anggota Steering Committe Mubes Bamus Betawi, Tahyudin Aditya, terkait persyaratan untuk calon ketua umum (Caketum) antara lain meliputi menandatangani pakta integritas, bikin pernyataan kesediaannya jadi Ketum serta didukung minimal 30 persen Ormas dibawah Bamus Betawi.

“Tentang syarat dukungan minimal 30 persen, setidaknya bisa menunjukkan kalau kandidat itu memiliki legitimasi kuat sebagai Ketua Umum Bamus Betawi. Sedangkan untuk pendaftaran, sudah mulai dibuka hari ini hingga sepekan mendatang,” kata Tahyudin di Sekretariat Bamus Betawi, Taman Benyamin Suaeb, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (21/8/2023).

Dalam keterangannya lebih lanjut, Tahyudin berharap bahwa pada pembukaan Mubes Bamus Betawi ke-VIII itu nantinya, bisa dihadiri dan dibuka oleh Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

“Selama ini kan Bamus Betawi menjadi mitra Pemprov DKI Jakarta. Hal tersebut juga sebagaimana tertuang dalam Perda 4 Tahun 2015 tentang Pelestarian Kebudayaan Betawi,” ucap Tahyudin, menambahkan.

Dalam kesempatan yang sama, Munir Arsyad selaku Ketua Organizing Committe ikut menambahkan bahwa gelaran Mubes Bamus Betawi ke-VIII akan dilaksanakan dengan demokratis dan tentu saja mengedepankan nilai-nilai keguyuban.

Kagak bisa dipungkiri deh, kalo Bamus Betawi ini punya kite, dari kite dan untuk kite. Makanya, kita ingin pelaksanaan Mubes VIII Bamus Betawi, bisa terbebas dari hal-hal yang bersifat transaksional,” kata dia, mengingatkan

Pada bagian akhir, Munir menjelaskan panjang lebar bahwa persyaratan-persyaratan Caketum Bamus Betawi diperlukan, tentu saja agar pelaksanaan Mubes mengacu pada Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) yang ada.

“Kali ini, kite kepengen ada guidance calon-calon Ketua Umum Bamus Betawi. Kite juga ingin nantinya terpilih sosok terbaik yang punya kepedulian besar kepada kaum Betawi,” kata Munir seraya memberi penegasan Bamus Betawi akan tetap mendukung Wali Amanah Majelis Kaum Betawi (MKB) sebagai lembaga adat Betawi.

Selama ini, tambah Munir lagi, Bamus Betawi menaungi 98 organisasi Kebetawian dan memiliki peran dalam mendorong terbentuknya MKB. “Karena itulah, kami sangat menghormati MKB sebagai lembaga adat yang menjadi kapal induk,” pungkasnya.

Sementara itu M. Rifki alias Eki Pitung digadang-gadang oleh mayoritas Ormas Betawi untuk maju dalam pemilihan Ketum di Mubes Bamus Betawi ke-VIII akhir Agustus 2023 besok. © RED/AGUS SANTOSA]

Related posts

Dikukuhkan Oleh Satgas P2DD, BANK DKI Jadi BPD Terbaik Dukung Percepatan & Perluasan Digitalisasi Daerah

Redaksi Posberitakota

Dinas KPKP DKI Siapkan Delapan Langkah Antisipasi Penyebaran Penyakit Mulut & Kuku Hewan Ternak

Redaksi Posberitakota

Diatur dalam UU DKJ, KETUA DPRD JAKARTA Ngaku Kaget & Serius Pertanyakan Fungsi Dana Kelurahan 5% dari APBD

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang