JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Kabar mengejutkan datang dari artis Bunga Citra Lestari (BCL) yang bakal mengakhiri status kesendiriannya (janda-red). Seorang pria bernama Tiko Aryawardhana, duda keren dan memiliki tiga orang anak, bakal mengajaknya bersanding di pelaminan. Mereka pun memilih Pulau Dewata (Bali) sebagai tempat pernikahannya nanti.
Sejak hidup menjanda, BCL nyaris tak pernah pamer kedekatannya dengan seorang pria. Termasuk dengan Ariel ‘NOAH’ yang disebut-sebut memiliki kedekatan khusus. Meski sempat dipertemukan karena sama-sama jadi juri X Factor Indonesia.
Soal BCL dan Tiko bakal menikah, diperoleh kepastian dari Kantor Urusan Agama (KUA) Pasar Minggu. Bahkan, Daud Damsyik selaku Kepala KUA, membenarkan kalau BCL sudah meminta surat rekomendasi pernikahan. Diketahui Tiko pun berstatus duda.
“Namun begitu dari data yang masuk, calonnya beliau ini statusnya duda,” ungkap Kepala KUA Pasar Minggu, Daud Damsyik saat dikonfirmasi, Selasa (28/11/2023).
Dalam penjelasannya lebih lanjut, pihak KUA Pasar Minggu sebut kalau calon suami BCL menduda setelah pernikahan terdahulunya berakhir di meja pengadilan. Sedangkan BCL yang menjanda lantaran sang suami, Ashraff Sinclair, meninggal dunia.
Kendati BCL dan Tiko sebelumnya menyandang status janda dan duda, keduanya tetap harus melewati proses bimbingan, sebelum akad nikah. “Jadi, bagi siapa pun sebenarnya tetapi perlu ya, yaitu untuk mendapatkan bimbingan nikah,” imbuhnya.
Kembali ditambahkan Daud Damsyik bahwa ada beberapa metode yang bisa dipilih oleh BCL dan Tiko sebelum bimbingan akad nikah. Mereka bisa mengikuti bimbingan secara langsung (offline) maupun online.
“Tentu saja, nantinya sangat tergantung daru nkebijakan di KUA tempat akan dilangsungkan pernikahan. Pokoknya, ada beberapa opsilah. Bisa langsung, bisa by phone atau zoom. Bisa juga diberikan bahan-bahan untuk sekedar pembekalan perkawinan,” jelasnya.
Perlu diketahui bahwa BCL sudah mendaftarkan berkas pernikahan ke KUA Pasar Minggu pada 24 November kemarin. “Tentang rencana pernikahan BCL dan calon suaminya, sudah ada pendaftaran berkas tanggal 24 November terkait permintaan surat rekomendasi nikah,” papar Daud Damsyik, lagi.
Sedangkan berdasarkan berkas yang diajukan oleh BCL, pernikahan dengan Tiko tidak dilangsungkan di Jakarta. Keduanya memilih bakal melangsungkan pernikahan di Pulau Dewata (Bali). “Nah, di sana nanti bakal ditangani KUA Mengwi, Kabupaten Badung,” ucap Kepala KUA Pasar Minggu tersebut. © [RED/R. ALDIANSYAH/EDITOR : GOES]