32.2 C
Jakarta
21 June 2025 - 12:07
PosBeritaKota.com
Megapolitan Top News

Guna Jaga Kekompakan & Lestarikan Budaya Daerah Asal, PERANTAU MARGA HUTAGALUNG Adakan ‘Pesta Bona Taon 2025’

BEKASI (POSBERITAKOTA) – Guna menjaga kekompakan dan sekaligus untuk melestarikan budaya daerah asal, para perantau bermarga Hutagalung di wilayah Bekasi dan sekitarnya mengadakan ‘Pesta Bona Taon 2025’.

Dikatakan Ketua Siraja Hutagalung Boru Dohot Bere (Rahutbona) untuk wilayah Bekasi dan sekitarnya, Mawardi Hutagalung, kegiatan ‘Pesta Bona Taon’ sudah merupakan tradisi yang ada di marga Hutagalung maupun marga lain dari Sumatera Utara.

“Harapan kami adalah ingin marga Hutagalung, khususnya yang saat ini tinggal di kawasan Bekasi dan sekitarnya, bisa eksis. Juga dapat terus bersatu, harmonis serta memiliki semangat meski berada di perantauan. Lebih lagi, marga Hutagalung yang terdaftar dalam wadah kami ini, sudah mencapai sekitar 600 Kepala Keluarga,” jelas Mawardi kepada media, Minggu (18/5/2025).

Masih menurut Mawardi seraya mengingatkan, meski marga Hutagalung telah tersebar dan berada di perantauan, namun khusus adat dan budaya dari daerah asal, harus tetap harus dipegang teguh. Termasuk dilestarikan serta dikembangkan.

“Jadi, sudah secara turun temurun, adat istiadat dari nenek moyang Hutagalung ini jangan sampai dilupakan. Terutama bagi generasi muda atau penerus marga Hutagalung yang ada di perantauan ini,” ungkapnya, lagi.

Karena itu pula, Mawardi ingin mengajak agar masyarakat bermarga Hutagalung yang berada di perantauan maupun menjadi diaspora di luar negeri, yakni untuk bisa menjadi duta budaya dan pariwisata daerah asalnya. Dengan begitu, maka adat budaya dan pariwisata dari daerah asal dapat semakin dikenal secara luas.

“Sebab untuk daerah asal kami, yakni di Sumatera Utara memiliki warisan budaya yang khas dan potensi pariwisata yang sangat luar biasa. Maka itu, saya ingin ini bisa turut dipromosikan oleh marga Hutagalung yang ada di perantauan,” ajaknya.

Pada sisi lain lagi, Mawardi juga meminta agar marga Hutagalung di perantauan tidak lupa untuk memberikan kontribusi dalam pembangunan di daerah asal atau kampung halaman.

“Hal itu juga harus kita utamakan, supaya memberikan kontribusi bagi kampung halaman. Sebagai contoh di dalam pembangunan rumah ibadah di daerah asal dan sebagainya,” tambahnya, panjang lebar.

Dalam kesempatan yang sama, Haposan Hutagalung selaku Ketua Siraja Hutagalung Dohot Boruna (Rahutbona) se-Jabodetabek, memaparkan bahw kegiatan ini memiliki makna luas. Termasuk berkontribusi kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Bekasi khususnya dan juga untuk Pemda Jawa Barat pada umumnya.

“Sebagai pengurus Rahutbona Hutagalung, kami pun berkomitmen membina dan mendidik warga bermarga Hutagalung di Bekasi dan sekitarnya untuk taat perundang-undangan. Juga taat hukum serta taat aturan,” paparnya.

Haposan Hutagalung juga menuturkan bahwa banyak adat budaya Batak mulai dari Tari Tor Tor hingga Ulos, yakni sebagai bagian dari kearifan lokal yang luar biasa di Indonesia. Dalam era globalisasi dan perkembangan teknologi saat ini, katanya, jelas sangat penting untuk lebih diperkenalkan, memberikan doktrin terkait pentingnya menjaga dan melestarikan budaya.

“Malah, kita di marga Hutagalung, selalu melakukan pengenalan dan doktrin sejak usia dini. Kenapa? Karena hal tersebut agar seni, adat dan budaya kami tidak hilang ditelan zaman,” tutup Haposan seraya menyebut bahwa dalam acara ‘Pesta Bona Taon 2025’ bertema : ‘Ida ma, dengganna i dohot sonangnai, molo tung pungu sahundulan angka na marhahamaranggi’ (Psaimen 133:1) © RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Berkantor di Pulau Sabira, ANIES Pastikan Listrik Beroperasi 24 Jam Nonstop

Redaksi Posberitakota

Siap-siap karena PSBB Tak Efektif, WAGUB ARIZA Bilang Pemprov DKI Bakal Kaji Opsi Lockdown Akhir Pekan Ini

Redaksi Posberitakota

Senilai Rp 673 Juta, PT TIKI JNE Serahkan Bantuan Kemanusiaan ke Palestina Melalui BAZNAS Bazis DKI Jakarta

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang