33.1 C
Jakarta
22 November 2024 - 15:21
PosBeritaKota.com
Hukum

Peringati HUT ke-72 Bhayangkara, KAPOLSEK CENGKARENG Bersama Anggota dan Ulama Gelar Sholat Dhuha Berjamaah

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Pada peringatan HUT ke-72 Bhayangkara, Kapolsek Cengkareng Kompol H Khoiri SH MH melaksanakan sholat dhuha berjamaah bersama ulama, tokoh masyarakat dan anggotanya di Masjid Al- Taqwa di Jalan Ukir RT04/06 Kel. Kapuk, Kec. Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (1/7) pagi.

Saat memberikan sambutan, Khoiri mengatakan Pilkada 2018 walaupun tidak dilaksanakan di Provinsi DKI Jakarta tapi karena berbatasan dengan Tangerang, telah selesai berjalan aman dan terkendali. “Semua itu tentu saja berkat doa para ulama,” kata Kapolsek.

Menurut Khoiri, tugas Polri tentu saja tidak ringan. Namun karena mendapat dukungan dari masyarakat serta doanya para alim ulama, maka semuanya menjadi ringan. Kini, TNI dan Polri dihadapkan dengan pelaksanaan Asian Games yang akan dimulai tanggal 18 Agustus 2018 mendatang.

“Jagalah kampung kita dari aksi tawuran dan tingkatkan keamanan demi suksesnya acara yang akan mengharumkan Indonesia,” imbuhnya.

Selanjutnya, masalah minuman keras (Miras), diperlukan keikutsertaan masyarakat agar sama-sama memberantasnya. Miras oplosan yang dapat mengakibatkan kematian tidak terjadi lagi. “Kalau mengetahui ada yang dicurigai membuat Miras oplosan, segera melapor ke polisi dan jangan bertindak main hakim sendiri,” pesan Kapolsek lagi.

Sholat dhuha berjamaah diikuti 300 orang itu bertindak sebagai imam adalah KH Ahmad Fulay dan siraman rohani oleh KH Abdurahman. Acara tersebut ditutup potong tumpeng oleh Kapolsek yang didampingi wakilnya AKP W Alexander SH. ■ RED/WARTO

Related posts

Luka di Kepala, HENDI SUHENDI Sekarat Dibacok Pria Tetangga Sendiri

Redaksi Posberitakota

Bentrok, 2 Kelompok Pemuda Saling Bacok dan Seorang Tewas

Redaksi Posberitakota

Kena Batunya, KORWIL KSBSI Banten Gelapkan Rp 1,5 M ‘Dikerangkeng’ Polres Serang

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang