25.2 C
Jakarta
22 November 2024 - 09:01
PosBeritaKota.com
Sport

Sudah Hampir Capai Kesepakatan, MARIO BALOTELLI Bakal Bergabung ke Klub Adana Demilspor Turki

ISTAMBUL (POSBERITAKOTA) – Ditengah masih bergulirnya perhelatan Piala Eropa 2020 dan Copa Amerika, sosok Mario Balotelli jadi bahan pemberitaan hangat dari dunia sepakbola internasional. Pasalnya, ia disebut-sebut bakal segera bergabung ke klub Adana Demilspor di Turki.

Kepastian itu malah dinyatakan langsung oleh Presiden Adana Demilspor, Murat Sancak. Sudah hampir mencapai kesepakatan untuk menggaet striker berusia 30 tahun tersebut. Rupanya langkah itu juga terkait Adana Demirspor sudah dipromosikan ke Super Liga di Turki.

Status Balotelli merupakan agen bebas musim panas ini. Bahkan ia telah meninggalkan klub Serie B Monza, setelah kontrak enam bulannya habis. Kemudian dikait-kaitkan dengan kepindahan ke klub Adana Demirspor. Yang pasti ramai jadi sorotan media di negeri Turki tersebut.

Presiden Adana Demirspor, Murat Sancak, kembali memastikan apa yang sudah diungkapkan. “Bersama Balotelli, kami hampir mencapai kesepakatan, berada di 85 persen,” tegas Sancak kepada A Spor.

Bagaimana dengan Mario Balotelli sendiri? “Ya, Mario memberi tahu kami bahwa dia ingin bergabung. Bahkan akan datang ke Turki minggu depan. Jika kita menemukan kesepakatan, maka dia akan memakai kostum Adana. Dia ingin sukses bersama kami untuk pergi ke Piala Dunia di Qatar,” terang Sancak, lagi.

Sebagai catatan, Balotelli kembali ke Italia pada Juli 2020. Saat itu ia menandatangani kontrak dengan Brescia, tetapi tidak dapat membantu tim Massimo Cellino untuk mengamankan diri di Serie A. Lantas mengakhiri kontraknya dengan Rondinelle dan tidak memiliki klub selama enam bulan sebelum bergabung dengan Monza. ■ RED/APRILIO R/GOES

Related posts

Di Puncak Klasemen F1, LEWIS HAMILTON Sudah ‘Juara’ Separuh Musim

Redaksi Posberitakota

Jadwal Tanding Diundur, PETINJU KING FAHD ADITYO OSCAR Isi Waktu Nonton Konser ‘Rahasia Cinta’ di Trans7

Redaksi Posberitakota

Ngaku Merasa Masih Didukung Pemain, ZINEDINE ZIDANE Cuek Didesak Mundur dari Real Madrid

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang