PosBeritaKota.com
Syiar

TEMBANG RELIGI ‘SAMUDRA CINTA’, USTADZ DEWA PUTU ADHI: “BICARA SOAL PERMOHONAN AMPUN KEPADA ALLAH SWT”

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Sepanjang Ramadhan ini tembang-tembang religi menjadi konsumsi publik, khususnya bagi umat Islam yang tengah menjalani perintah sunah untuk berpuasa sebulan penuh. Bahkan, kehadiran lagu-lagu yang mengangkat kebesaran Sang Pencipta (Allah SWT), begitu ditunggu.

Musisi muda yang juga dikenal sebagai ustadz, Dewa Putu Adhi mengaku sebelum masuk bulan suci Ramadhan, ternyata sudah memplanning bikin mini album religi yang menjagokan tembang ‘Samudra Cinta‘. Karya tersebut dilantunkan bersama group musik religi ‘Qull Hayya’.

“Sebenarnya, launching mini albumnya sudah sebulanan lalu. Dan, sekarang lagu Samudra Cinta itu sendiri, sudah mulai dikenal masyarakat luas. Semoga sampai akhir Ramadhan nanti, bisa hits” jelas Ustadz Dewa Putu Adhi kepada POSBERITAKOTA, Kamis (14/4/2022) saat ditemui di Jakarta.

Ditanya soal tematik dari lagu ‘Samudra Cinta‘, menurut ustadz mualaf tersebut, sangat universal. Karena, lagunya itu berbicara soal permohonan ampunan seorang hamba kepada Allah SWT. Yang jelas, setiap doa kita juga merupakan rahasia. Apakah didengar dan kemudian dimustajab, hanya orang yang bersangkutan (hamba-red) akan merasakannya.

Allah SWT pun pasti akan mendengar setiap doa kita. Makanya, jangan pernah berhenti dan lakukan seusai sholat. Apalagi untuk memohon ampunan atas segala dosa yang pernah kita perbuat atau lakukan,” ucap Ustadz Dewa, lagi.

Mini album ‘Samudra Cinta’ dilantunkan group musik religi Qull Hayya. Untuk personil group antara lain Eddi Kemput, Anwar Fatahillah, El Ritonga dan Dewa Putu Adhi. Sedangkan dua vokalisnya adalah Novi Ayla dan Wita Aja. Tembang berjudul ‘Tak Ada Yang Tak Bisa’ (Bismillah), ‘Bertasbih’, Kembali ke Jalan-MU’, ‘Menikahlah’ dan ‘Doa‘ -ikut mewarnai mini album tersebut. ■ RED/GOES

Related posts

Goresan Imam Besar Masjid Istiqlal, ‘ANATOMI Kecerdasan Intelektual’

Redaksi Posberitakota

DI CILEUNGSI BOGOR, LKPPQ GELAR SYAHADAH TARTIL & DIKLAT SEHARI DEMI TINGKATKAN KOMPETENSI GURU AL-QURAN

Redaksi Posberitakota

Dalam Bingkai NKRI, KHUTBAH JUM’AT Dr KH A Juraidi MA di Masjid Istiqlal Bahas Tentang ‘Amar Ma’ruf Nahi Munkar’

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang