BOLOGNA (POSBERITAKOTA) – Pebalap MotoGP asal Italia, Andrea Dovizioso, mengaku cukup puas dengan performa motor Ducati Corse di musim lalu. Ia bahkan menilai timnya tidak perlu melakukan pengembangan besar-besaran untuk motor pada MotoGP 2019 nanti.
Para pebalap di kelas utama MotoGP akan kembali beradu cepat di Sirkuti Losail, Qatar, 10 Maret 2019 mendatang. Performa positif Desmosedici GP18 membuat Dovi meminta timnya hanya melakukan sedikit penyempurnaan pada motornya jelang tampil pada balapan seri perdana musim ini.
“Saat ini kami sudah punya pondasi yang baik dan kami tidak perlu melakukan perubahan besar. Saya tak takut mengambil arah yang salah. Ducati dan saya telah bekerja selama enam tahun dan kami belum pernah salah,” ujar Dovizioso, Selasa (15/12).
Dovi juga mengaku cukup senang karena performa motornya mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Hal itu dirasakan Dovizioso saat ia melakukan tes pascamusim di Jerez dan Valencia.
Ia juga menilai Ducati mampu dan cukup pandai memahami apa yang para pebalapnya inginkan. Sebagai tim pabrikan, ia juga menilai Ducati selalu mencoba beberapa hal yang membantunya menentukan arah pengembangan demi masa depan.
“Jelas kami masih memiliki beberapa masalah yang harus dihadapi, namun saya yakin tidak akan menuju arah yang buruk. Jadi, saya tidak cemas,” tandasnya. ■ RED/AYID