PosBeritaKota.com
Sport

Juara F1 GP Australia, BOTTAS Buktikan Diri Punya Mental Baja

BRACLEY (POSBERITAKOTA) –Toto wolff, Bos Mercedes AMG Petronas, sangat puas dengan hasil balapan Formula One (F1) GP Australia 2019. Selain karena dua pebalapnya mampu meraih posisi pertama dan kedua, Wolff juga senang karena drivernya, yakni Valtteri Bottas, mampu menunjukkan penampilan sangat bagus plus mental baja.

Bottas akhirnya menjadi pemenang pada seri balapan pembuka F1 2019 di Sirkuit Albert Park, Australia. Kemenangan itu dirasa Wolff bukanlah suatu kemenangan biasa. Pasalnya, ia melihat Bottas telah memperlihatkan mental yang luar biasa.

Bottas sempat diragukan bisa tampil baik di awal musim F1 2019. Hal tersebut tak terlepas dari buruknya performa pebalap asal Finlandia itu di pertengahan musim 2018. Karena menurunnya performa Bottas di musim lalu, dia pun harus puas mengakhiri F1 2018 dengan berada di urutan kelima pada klasemen akhir pembalap.

Namun, dengan mampu memenangi F1 GP Australia 2019, serta tampil sangat baik di sepanjang akhir pekan di Sirkuit Albert Park, Bottas telah menunjukkan mental yang kuat. Dia terbukti mampu bangkit usai mendapatkan begitu banyak kritikan di akhir musim F1 2018. Hal itulah yang membuat Wolff merasa senang.

“Bagaimana dia (Bottas) bisa bangkit setelah disebut tidak layak di paruh kedua musim lalu dan kini mencetak kemenangan dominan. Adalah bukti dari potensi manusia dan seberapa besar peran kekuatan mental di situ,” ungkap Wolff, Senin (25/3).

“Buat saya, itu juga bagaikan kisah dongeng: Jangan biarkan orang lain mengusik Anda dan tetap percaya pada diri sendiri. Dia memperlihatkan itu kepada kami sepanjang pekan. Tidak ada satu sesi di mana dia tidak tampil baik,” pungkasnya. ■ RED/RIO/AYID

Related posts

Neymar Cetak Gol ke-100 untuk Barca

Redaksi Posberitakota

Merek Bugatti La Voiture, RONALDO Memiliki Mobil Paling Mahal di Dunia

Redaksi Posberitakota

Driver Mercedes, LEWIS MHAMILTON Start Terdepan di GP Australia

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang