TURIN (POSBERITAKOTA) – Gegara (gara-gara/red) dibilang tengah berusaha mau balik ke Real Madrid, Cristiano Ronaldo marah besar. Bahkan munculnya pemberitaan semacam itu, menurut dia, tak bedanya sebagai bentuk pelecehan terhadap dedikasinya selama ini ke Juventus.
Bantahan yang dilontarkan secara terbuka, setelah pelatih Real Madrid yakni Carlo Ancelotti menyebut tidak akan membawa Ronaldo ke Spanyol. Sedangkan dirinya mengaku tak pernah satu kata pun terucap keinginannya hengkang dari Juventus.
Namun bentuk klarifikasi tersebut, disampaikannya melalui laman Tribune, Rabu (18/8). Ronaldo menyebut kisahnya di Real Madrid telah tertulis. Kendati lewat unggahan di akun Instagramnya tersebut, tidak ada pengakuan langsung bahwa dirinya tidak mencari jalan keluar dari Juventus.
Ronaldo menegaskan blak-blakan kalau laporan itu sungguh tidak sopan untuknya. Juga semua klub yang terlibat dalam rumor ini. Bahkan ia melontarkan pernyataan, tidak ada yang mencoba mencari kebenaran yang sebenarnya.
“Karenanya, saya perlu buka suara. Saya tidak bisa membiarkan orang terus membawa nama saya. Saya tetap fokus pada karier dan pekerjaan saya. Berkomitmen dan siap untuk menghadapi semua tantangan,” ucap Ronaldo, serius.
Tak terbantahkan kalau Ronaldo sebenarnta jadi perbincangan di akhir masa bursa transfer musim panas ini. Sejumlah laporan di Italia bahkan menyebut agen Ronaldo, Jorge Mendes telah menawarkan Ronaldo ke Manchester City dan Paris Saint-Germain (PSG) yang tertarik untuk menggaetnya pada detik-derik akhir bursa transfer.
Kloplah sudah! Pasalnya, terkait kabar kepindahan Ronaldo ke Madrid dibantah oleh Ancelotti. Malah disebutnya tidak tertarik untuk membawa kembali pemain yang membawa Real Madrid meraih empat gelar Liga Champions itu. ■ RED/APRILIO R/EDITOR : GOES