JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Jika diawal tahun 2022 mendatang benar-benar akan diberlakukan situasi normal, pedangdut Diana Putri mengaku siap untuk all out kembali di panggung musik dangdut. Bukan hanya untuk memenuhi panggilan show di panggung terbuka, tapi juga mengisi sebagai bintang tamu di kafe-kafe dangdut Ibukota.
“Jujur, saya sudah kangen menghibur masyarakat. Sebab, sudah hampir dua tahun belakangan, nyaris vakum. Tanpa ada job, baik di panggung terbuka maupun isi acara di kafe-kafe dangdut Ibukota,” ucapnya saat ditemui POSBERITAKOTA belum lama ini di Jakarta.
Diakui pelantun tembang hits ‘Akal Bulusmu’ satu ini, sebelum ada masa pandemi, hampir setiap pekan selalu ada undangan show. Bahkan termasuk harus ke berbagai daerah. Namun sejak satu setengah tahun belakangan, justru lebih banyak ngendon di rumah.
“Untungnya, saya masih punya kegiatan. Ya, jalanin bisnis kecil-kecilan. Dan, alhamdulillah, bisa jalan. Hasilnya, dapat untuk menutupi kebutuhan hidup sehari-hari,” tutur dia seraya menyebut bisnis yang dilakoni mulai dari menjual jam bermerek serta benda kalung dan gelang untuk kesehatan.
Diana pun blak-blakan kalau dirinya masih menyimpan segudang ambisi untuk profesinya sebagai penyanyi dangdut. Apalagi, kata dia, sudah kenal musik dangdut sejak baru menginjak usia remaja.
“Ibaratnya, saya ini sudah kenyang makan asam garam di panggung musik dangdut,” terang Diana Putri seraya mengunci obrolan santainya. ■ RED/GOES