26.7 C
Jakarta
27 July 2024 - 07:06
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Di Puncak Peringatan Hari Kearsipan ke-53, PEMPROV DKI Sabet Penghargaan dengan Kategori AA Sangat Memuaskan

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Pencapaian kategori AA sangat memuaskan disabet Pemprov DKI Jakarta dalam bidang kearsipan. Sedangkan penghargaan itu sendiri diraihnya dalam puncak peringatan Hari Kearsipan ke-53 yang diadakan Kamis (30/5/2024) kemarin di Samarinda, Kalimantan Timur.

Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko dengan peraihan penghargaan tersebut menjadi pemantik semangat bagi jajaran Pemprov DKI Jakarta untuk terus meningkatkan pengelolaan arsip daerah.

Hal tersebut, tambah Sigit, sesuai dengan tema yang diangkat dalam peringatan Hari Kearsipan ke-53, yakni ‘Sustainable Archiving for the Best Future (Kearsipan Berkelanjutan untuk Masa Depan Terbaik)’. Dan, Pemprov DKI Jakarta juga bakal terus berupaya melakukan kearsipan yang berkelanjutan. Pada gilirannya, arsip daerah dapat dilestarikan, diakses serta dimanfaatkan oleh publik.

“Syukur alhamdulillah, atas bimbingan Bapak Penjabat Gubernur DKI Jakarta dan Bapak Sekretaris Daerah DKI Jakarta serta kerja kolektif di setiap Perangkat Daerah dalam melakukan kearsipan, Pemprov DKI Jakarta dapat meraih apresiasi hasil pengawasan kearsipan dengan Kategori AA (Sangat Memuaskan) dari Arsip Nasional Republik Indonesia. Oleh karenanya, terima kasih atas daya dukung pimpinan dan seluruh jajaran dalam pengelolaan arsip di Jakarta. Kami bakal tingkatkan terus kinerja ini,” kata Sigit melalui keterangannya kepada media, Jumat (31/5/2024) di Jakarta.

Dalam peringatan Hari Kearsipan ke-53 Tahun 2024, bukan hanya sekadar momentum apresiasi atas capaian kinerja dalam pengelolaan arsip. Namun juga merupakan kesempatan untuk merefleksikan komitmen terhadap prinsip-prinsip keberlanjutan dalam pengelolaan arsip.

Bahkan melalui integrasi konsep sustainable archiving dalam praktik kearsipan, dapat menguatkan kembali kontribusi kearsipan. Tentu juga di dalam membantu digitalisasi pemerintahan dan menjaga warisan budaya serta memori kolektif yang akan memberikan dampak bagi masa depan yang terbaik. © RED/AGUS SANTOSA

Related posts

SANGAT BERBAHAYA MABUK AIR REBUSAN ‘PEMBALUT’ BISA HILANG KESADARAN

Redaksi Posberitakota

Bagi Pekerja Non-Upah, BAZNAS Gandeng BPJS Ketenagakerjaan Beri Asuransi Gratis

Redaksi Posberitakota

Ini di Tangerang, GUDANG PETASAN Kebakaran Menewaskan 47 Orang

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang