PosBeritaKota.com
Entertainment

Tetap Optimis, MAYA ANGKASA Siap Bawa APAD Eksis Lagi Saat Situasi Normal

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Sosok Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Artis & Designer (APAD), Maya Angkasa, mengaku tetap optimis untuk organisasi yang dipimpinnya. Karena itu dirinya sangat berharap situasi normal seger diberlakukan oleh Pemerintah. Kalau bisa malah sebelum akhir tahun 2020 ini.

“Sebenarnya, teman-teman sudah nggak sabar. Mereka mau tetap eksis bersama kegiatan APAD. Apalagi kami sudah berjalan selama tiga tahunan,” ucap Maya saat dihubungi POSBERITAKOTA, Jumat (21/8/2020).

APAD, menurut artis penyanyi pop dan dangdut satu ini, banyak memiliki kegiatan. Salah satunya menjadi mitra Kantor Kementerian Negara di bidang olahraga (Kemenpora). Baik itu di Jakarta maupun ke sejumlah daerah.

“Namun sejak pandemi COVID-19, kami agak vakum memang. Kondisinya sangat nggak memungkinkan, terutama untuk bikin acara keramaian,” jelas perempuan cantik dan seksi tersebut.

Oleh karenanya, Maya Angkasa juga meminta agar rekan-rekan artis yang tergabung di APAD, bersabar. Semoga saja pandemi COVID-19, bisa segera berlalu. Yang terpenting sekarang ikuti saja dulu apa yang jadi harapan masyarakat.

“Protokol kesehatan harus diikuti. Jika kita sebagai warga atau masyarakat mau tertib, Insya Allah, pandemi COVID-19 segera berlalu,” katanya seraya menyudahi obrolannya. ■ RED/GOES

Related posts

Sisihkan Finalis Lain, ALYA QANITA Juara Pertama Ajang ‘Kedai Move On Idol 2022’ di Kebalen Bekasi

Redaksi Posberitakota

Bawa Lembaga KAPITA, NANA MARDIANA Beri Apresiasi PKK Kelurahan Ciracas Peduli Ketahanan Pangan Keluarga

Redaksi Posberitakota

Di Penghujung Tahun 2017, PAPINKA Rilis Single ‘Cinta dan Luka’

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang