25.2 C
Jakarta
25 November 2024 - 07:00
PosBeritaKota.com
Politik

Dicuekin Golkar, DEDI MULYADI : Bisa Disorong PDIP jadi Cagub Jabar

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Sosok Dedi Mulyadi masih punya peluang bisa maju ke Pemilukada Serentak 2018 mendatang, meski ‘dicuekin’ partainya sendiri, Golkar. Naga-naganya, bisa saja PDIP mengusungnya untuk bersaing dengan Ridwan Kamil menuju ‘Jabar 1’ atau sebagai Gubernur Jawa Barat.

“PDIP bisa mengusung sendiri Dedi Mulyadi, karena kami sudah punya 20 kursi di DPRD Jabar,” tegas Hasto Kristiyanto, Sekjen PDIP, sebagai bentuk jawaban akibat Partai Golkar yang dibawa kendali Setya Novanto, masih memilih mengusung Walikota Bandung Ridwan Kamil.

Sedangkan Dedi Mulyadi blak-blakan sempat mendengar untuk menyiapkan mahar, apabila ingin diusung sebagai Cagub/Cawagub Jabar, meski oleh partainya sendiri. Tapi hal itu dibantah oleh salahsatu Ketua DPP Partai Golkar, Nurdin Halid.

Senada dengan Nurdin Halid, Hasto pun memastikan kalau PDIP tak pernah berpikir soal mahar. Termasuk jual beli rekomendasi. Terkait dukung Dedi Mulyadi, ditegaskan, masih menunggu momentum yang tepat.

Sementara itu sosok Ridwan 7 disebut-sebut ‘calon kuat’ untuk Jabar 1 (Gubernur Jabar). Namun Dedi Mulyadi bakal jadi ‘kuda hitam’ yang bisa mengalahkan calon favorit. ■ Red/Tim PBK/Goes

Related posts

Pengamat Komunikasi Politik Universitas Paramadina, HENDRI SATRIO Nilai Airlangga Hartarto Pas Dampingi Prabowo

Redaksi Posberitakota

SBY & Amien Rais, FAHRI HAMZAH Sebut Sangat Berarti Bagi Prabowo

Redaksi Posberitakota

Kertas Ramah Lingkungan, SEKNAS PRABOWO-SANDI Bikin Gerakan Ganti Kantong Plastik

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang