25.2 C
Jakarta
22 November 2024 - 07:54
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Ruang Berusaha bagi UMKM, KADIN JAKPUS Minta ke PJ Gubernur DKI Heru Budi Instruksikan ke Jajaran Direksi MRT

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Dalam kesempatan acara buka puasa bersama (Bukber) dan santunan anak yatim, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Jakarta Pusat (Jakpus), meminta agar Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono menginstruksikan ke jajaran Direksi MRT untuk memberikan ruang berusaha bagi UMKM binaannya.

“Melalui kesempatan ini, kami benar-benar minta perhatian dari Pj Gubernur DKI Jakarta. Terutama untuk menggerakkan jajarannya membantu UMKM saat ini. Butuh pendekatan extra ordinary agar roda perekonomian bergerak, secara khusus menghadapi resesi global,” pinta RH Victor Aritonang, Ketua Kadin Kota Jakpus, Sabtu (8/4/2023).

Karenanya, pihak Kadin Kota Jakpus, sangat menyayangkan tindakan aparat kantor Pemda Kota Jakarta Pusat yang pernah membubarkan bazar UMKM di terowongan Kendal.

“Hal itu kan parah! Dengan alasan nggak jelas, lalu main bubarin saja. Padahal, arahan Presiden Jokowi jelas agar UMKM dapat beraktifitas,” sungutnya, lagi.

Atas dasar dan pengalaman tersebut, Victor sebagai Ketua Kadin Kota Jakpus, kemudian mohon perhatian Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono untuk mengintruksikan jajaran Direksi MRT agar memberikan ruang berusaha bagi UMKM. “Jangan dalam pelaksanaannya malah pilih kasih,” katanya.

Sedangkan untuk acara Bukber itu sendiri yang dikoordinasi Leny, dihadiri pula Ketua Kadin Kota Jakarta Pusat RH Victor Aritonang, pimpinan Kadin Kota se-DKI Jakarta, Afan Siregar Ketua Jakarta Selatan, Bahrun Anhar Wakil Ketua Jakarta Barat dan Bambang Kelik sebagai Wakil Ketua Jakarta Utara.

Kembali dikatakan Victor kepada wartawan bahwa Bukber diadakan selain untuk mendukung pelaku UMKM semakin bersemangat dan bergairah berusaha, juga secara khusus untuk menjalin silaturahmi pengurus dan anggota dengan UMKM binaan Kadin Kota Jakarta Pusat dalam semangat bulan suci Ramadhan 1444 Hijriyah di tahun 2023 ini. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Saat Buka Forum RKPD, PJ GUBERNUR HERU BUDI Beri Penegasan Arah Kebijakan Pembangunan Jakarta di Tahun 2024

Redaksi Posberitakota

Peringati Hari Bela Negara, ANIES Ajak Warga DKI Proaktif Ikut Membangun

Redaksi Posberitakota

Jadi Perencana Terbaik, PEMPROV DKI Raih Penghargaan AP2I dari Bappenas

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang