26.7 C
Jakarta
22 November 2024 - 02:42
PosBeritaKota.com
Nasional

Dari Stasiun Senen, MENHUB BUDI KARYA: 700 Ribu Penumpang Tinggalkan Jakarta Liburan ‘NATARU’

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Diprediksi terjadi peningkatan signifikan jumlah penumpang yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen untuk liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (NATARU). Kisaran yang meninggalkan Jakarta mencapai 700 ribu penumpang. Sedangkan di tahun sebelumnya hanya 600 ribu orang.

Hal tersebut di atas diungkapkan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat melakukan pemantauan di lapangan. Bahkan, menurutnya, Stasiun Pasar Senen menjadi salah satu stasiun tersibuk selama masa libur Natal dan Tahun Baru serta sudah menjadi hal yang biasa. 

“Sebab, kita tahun bahwa di tahun lalu, jumlah penumpang selama masa Natal dan Tahun Baru sebanyak 600.000 orang. Namun untuk di tahun ini, diperkirakan meningkat bisa mencapai dikisaran 700.000 orang,” tegas Budi Karya, Senin (25/12/2023).

Ditambahkan Budi Karya bahwa kenaikan tersebut menunjukkan produktivitas yang meningkat, karena jumlah penumpang yang berangkat dari Jakarta dan menuju Jakarta dari daerah memiliki proporsi yang sama. Selain Stasiun Pasar Senen, pergerakan penumpang kereta api dari Jakarta, juga melalui Stasiun Gambir. Jadi, secara umum mengalami peningkatan selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Untuk mensikapi lonjakan penumpang, PT KAI Daop I telah menyediakan sekitar 773.000 kursi selama masa Natal dan Tahun Baru, atau sekitar 42.958 kursi per harinya. Dari data yang ada, Stasiun Pasar Senen telah memberangkatkan 166.592 penumpang pada tanggal 21-24 Desember 2023, tujuannya ke destinasi antara lain Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Bandung, Surabaya hingga Malang.

Karenanya, Menhub Budi Karya juga menekankan pentingnya kolaborasi antara PT KAI, TNI/Polri, dan seluruh pemangku kepentingan di sektor perkeretaapian untuk memastikan perjalanan masyarakat berjalan lancar. Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam kolaborasi tersebut.

“Dalam masa liburan ini, saya minta kepada PT KAI dan Dirjen KA untuk melakukan suatu kegiatan kolaborasi. Kenapa? Karena apa yang akan kita lakukan ini adalah melayani masyarakat. Bapak Presiden memberikan catatan kepada kami para menteri agar melaksanakan kegiatan Natal dan Tahun Baru dengan aman dan nyaman,” katanya.

Sementara itu Kepala PT KAI Daop I Jakarta, Iwan Eka Saputra, memperkirakan peningkatan sekitar 20 persen dalam jumlah penumpang kereta api di wilayah Daop I dibandingkan dengan tahun sebelumnya. 

Untuk okupansi per harinya didominasi oleh penumpang kereta api ekonomi. PT KAI Daop I Jakarta telah menyiapkan 1.319 perjalanan kereta api selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, termasuk 184 perjalanan KA tambahan per harinya. Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Direktur Jenderal Perkeretaapian Risal Wasal dan beberapa direktur PT KAI lainnya. © [RED/THONIE AG/EDITOR : GOES]

Related posts

Beri Pengarahan, BRIGJEN POL M IQBAL Minta Humas Polri Harus Mampu Mengontrol Isu

Redaksi Posberitakota

Insentif RT dan RW di Kelurahan Kebalen Bekasi Utara Macet Tanpa Kejelasan

Redaksi Posberitakota

NEKAD NONGOL DI GEDUNG DPR RI, ADE ARMANDO BABAK BELUR DIKEROYOK MASSA PENDEMO PENUNDAAN PEMILU 2004

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang