JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ WGM Medina Warda Aulia, pecatur putri asal Indonesia, punya kans meraih norma master internasional (MI) pada turnamen Japfa Chess Festival (JCF) 2017.
Atlet pelatnas tersebut telah mengumpulkan empat poin hingga babak enam invitasi yang digelar di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta, Selasa (16/5) kemarin.
Medina hanya kalah pada ronde pertama dari rekan senegara, FM Novendra Priasmoro. Selanjutnya pada babak dua hingga enam ia menang tiga kali dan remis dua kali. Ia butuh tiga kemenangan lagi untuk mengejar target norma IM. Namun, tidak mudah untuk menggapai keinginan itu.
Penyebabnya karena Medina harus bertemu dengan para pecatur mancanegara. Pada ronde tujuh, misalnya, ia harus berhadapan dengan pecatur Rumania, IM Alina L’Ami.
Sedangkan ronde delapan akan berhadapan dengan pecatur Iran. WGM Mitra Hejazipour. Pada babak sembilan dan sepuluh berduel dengan pecatur Vietnam dan Peru, masing-masing IM Vo Thanh Ninh dan WGM Deysi Cori Tello. Di babak sebelas atau terakhir, sudah ditunggu pecatur India, IM Sagar Shah.
Sementara itu untuk kedua pecatur Indonesia lainnya, Novendra Priasmoro dan FM Yoseph Taher, juga memiliki kans meraih norma IM. Mereka sama-sama mengumpulkan 3,5 poin dan menempati peringkat tiga dan empat klasemen sementara di bawah pemuncak pecatur Filipina, IM Haridas Pascua, dan Medina. ■ Red/Goes