31.2 C
Jakarta
26 April 2024 - 16:21
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Pendaftar 2745 Orang, DISNAKERTRANS Targerkan PKT Lahirkan 3500 Wirausaha Baru

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) yang dilakukan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) DKI Jakarta ditargetkan dapat melahirkan 3.500 wirausaha baru sepanjang tahun 2019. Program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk diarahkan mendapatkan lapangan kerja di bidang wiraswasta.

Kepala Dinas Nakertrans DKI Jakarta, Andry Yansyah, mengatakan pihaknya terus mendorong terealisasi lapangan kerja sebanyaknya. “Pada periode Januari-Maret 2019 sudah ada 2.745 orang yang mendaftarkan diri untuk menjadi peserta PKT atau berada di tahapan P1,” ujar Andry di Balaikota DKI Jakarta, Kamis (4/4).

Bahkan, tambah Andry, dari jumlah tersebut sebanyak 650 peserta sudah memasuki tahap pelatihan atau P2. Dinas Nakertrans DKI Jakarta pun saat ini sudah memiliki sebanyak 88 petugas pendamping untuk memastikan para peserta program PKT dapat mengikuti tahapan-tahapan yang diperlukan hingga bisa berwirausaha.

“Dinas Nakertrans mengerahkan dua orang pendamping untuk tiap kecamatan. Mereka juga rutin melakukan sosialisasi program PKT kepada warga,” terangnya.

Ia menambahkan, Dinas Nakertrans bekerja sama dengan Dinas Perindustrian dan Energi juga memfasilitasi peserta program PKT untuk melakukan pendaftaran merek dan sertifikasi halal produk.

“Peran pemerintah itu memfasilitasi kebutuhan masyarakat yang ingin meningkatkan kesejahteran. Bisa dengan cara mendapatkan pekerjaan atau membuka usaha sendiri,” tandasnya. ■ RED/JOKO/G

Related posts

H Beceng Hadir, PEMPROV & DPRD DKI Inisiasi ‘Gowes Sepeda Jakarta Sehat’ di Ancol

Redaksi Posberitakota

Dihadiri Artis, QUEEN BEAUTY CLINIC Beri Santuan & TV ke Anak Yatim

Redaksi Posberitakota

Kepercayaan Muzaki Meningkat, BAZNAS Salurkan ZIS 2017 Capai 89,9 Persen ke 768,886 Mustahik

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang