PosBeritaKota.com
Megapolitan

Gelar HUT ke-15, PT JAKTOUR Ajak Dewan & Pejabat DKI Tanding di Turnamen Mini Soccer

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Salah satu BUMD milik Pemprov DKI Jakarta yakni PT Jakarta Tourisindo kini telah memasuki usia 15 tahun. Dalam rangka merayakan HUT ke-15, perusahaan yang bergerak di bidang perhotelan dan pariwisata tersebut menggelar berbagai kegiatan, salah satunya adalah menggandeng Dewan dan sejumlah pejabat pemerintah untuk bermain sepakbola mini dalam turnamen persahabatan.

Direktur Usaha dan Pengembangan Bisnis PT Jakarta Tourisindo (Jaktour) Group, Iskandar Zulkarnain mengatakan, puncak perayaan HUT jatuh pada tanggalb17 September 2019 akan diselenggarakan kompetisi mini soccer atau mini football yang memperebutkan Piala Gubernur.

“Kegiatan sebagai wujud rasa syukur dan menjadi bagian untuk merealisasikan visi misi Gubernur Anies Baswedan untuk mewujudkan Jakarta yang Maju Kotanya dan Bahagia Warganya,” ujarnya di kantornya Hotel Grand Cempaka, Jakarta Pusat, Rabu (13/8).

Adapun dalam kegiatan lainnya, panitia juga melibatkan unsur masyarakat termasuk anak-anak usia dini agar mereka bisa menyalurkan bakatnya. Menurut Iskandar, dilibatkannya anak-anak usia dini tersebut menjadi salah satu bentuk dukungan agar di Jakarta semakin tumbuh atlet-atlet berbakat yang bisa menuai prestasi di kemudian hari.

Iskandar menjelaskan bahwa dalam kompetisi tersebut juga akan ada pertandingan ekshibisi yang melibatkan jajaran Pemprov, DPRD, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), serta media. “#Peringatan HUT ini ingin kami jadikan sebagai momentum untuk membangun sinergisitas dan kekompakan. Saya ingin nanti ada tim BUMD All Stars,” terang Iskandar.

Iskandar melanjutkan sebagai rangkaian kegiatan, rencananya juga akan diselenggarakan bazar yang melibatkan pelaku UKM dan IKM binaan yang menjadi peserta program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) dari masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Selain itu, perajin dari Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) DKI Jakarta juga akan dilibatkan.

Owner G-Sport Arcici, Adjie Prabowo menambahkab, turnamen mini soccer atau sepakbola mini tersebut dapat diikuti mulai daribanak-anak berusia 9-11 tahun sampai dewasa. “Kami merencanakan turnamen ini bisa diikuti setidaknya sebanyak 40 tim. Setiap tim ada tujuh pemain yang bertanding,” ucap Adjie.

Di Tanah Air, lanjut Adjie, kompetisi sepakbola mini dikenal dengan Indonesia MiniFootball League (IML) yang digagas oleh Indonesia MiniFootball Federation (IMF). Dedangkan untuk tingkat dunia sejak 2015 telah diadakan piala dunia sepakbola mini yang diselenggarakan oleh World Minifootball Federation (WMF) dan diikuti oleh banyak negara. ■ RED/JOKO S/G

Related posts

Hibur Penumpang Bus, 15 GROUP SENI Binaan Sudin Parbud Jaktim Dikerahkan ke Sejumlah Terminal

Redaksi Posberitakota

Widya Esthetic Clinic Berlabel Halal, DOKTER AYU Terima Penghargaan Top Executive Muslimah 2019

Redaksi Posberitakota

Cegah Kejadian Seperti di Itaewon Korsel, AJANG FESTIVAL MUSIK ‘Berdendang Bergoyang 2022’ Distop & Bubarkan Penonton

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang