30.9 C
Jakarta
19 March 2024 - 10:32
PosBeritaKota.com
Entertainment

Digandeng Polres Metro Tangerang Kota, APAD Ikut Bagi-bagi Masker & Sosialisasi Pilkada 2020

TANGERANG (POSBERITAKOTA) ■ Sebanyak 20-an artis yang tergabung dalam wadah APAD (Asosiasi Pengusaha Artis dan Designer) dan dikomandoi langsung Ketua Umum Maya Angkasa, digandeng Polres Metro Tangerang Kota dalam kegiatan bagi-bagi masker secara serentak, Sabtu (12/9/2020) pagi hingga siang kemarin.

Dalam kegiatan yang diawali berkumpul di Markas Polisi Reserse (Mapolres) Metro Tangerang Kota tersebut,  tak cuma bagi-bagi masker secara serentak. Ada pula kampanye jaga jarak, hindari kerumunan dalam rangka Operasi Yustisi penggunaan masker dan Pilkada 2020 yang aman, damai dan sehat.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes (Pol) Sugeng Hariyanto SIK M.Hum, memimpin langsung keseluruhan acara. Ikut terlibat seluruh jajaran pimpinan di Mapolres setempat yang ada. Termasuk Kabag Ops Tangerang Kota, AKBP Ruslan S.Sos MH.

Setelah mendapat pengarahan Kapolres Metro Tangerang Kota, artis-artis APAD pun keliling ke sejumlah titik. Mereka langsung bagi-bagi masker. Baik itu kepada warga masyarakat setempat yang sedang beraktifitas, para pengendara motor dan mobil.

Dikatakan Maya Angkasa selaku Ketua Umum APAD, pihaknya merasa senang dilibatkan di dalam membantu pihak kepolisian Tangerang Kota. Paling tidak, tambah dia, APAD juga peduli terhadap pentingnya protokol kesehatan, di manapun kita berada.

“Penularan atau pandemi COVID-19, sudah demikian memprihatinkan. Apalagi di Indonesia, angka jumlah yang terpapar COVID-19, justru terus bertambah. Makanya, ayo kita semua tertib dan disiplin dengan menjalani protokol kesehatan,” tegas Maya Angkasa.

Kehadiran APAD dalam kegiatan tersebut, juga diapresiasi oleh Kabag Ops Polres Metro Tangerang Kota, AKBP Ruslan S.Sos MH yang kebetulan juga sebagai pembina di wadah Asosiasi Pengusa Artis dan Designer.

Dari jajaran pengurus teras di APAD dan artis-artis yang ikut hadir antara lain ada Bambang Santoso (Sekjend APAD), Titin (Sek ll APAD), Ayu BM (pengusaha), Hj Siti Aisyah MR Soekarnoputri (Dirut PT GITACIPTA PARIWARA & Keluarga Besar APAD) dan Arief LH (Tim Sukses Ketum APAD).

Selain itu ikut hadir Yok Sadewo (musisi), Pakde Prapto Pempek (pelawak dan artis serba bisa), Lia Ladista, Ricky Likoer, Yoga Pluto, Sandra, Murni, Palu Butung serta banyak lagi. Pada umumnya, mereka sangat senang dilibatkan dalam acara tersebut. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Stefan William Kembali Berperan jadi Boy

Redaksi Posberitakota

Di Cianjur Kekurangan Tenaga Relawan, CONNIE NURLITA : “Bikin Bantuan Tak Merata Sampai ke Wilayah Pedalaman”

Redaksi Posberitakota

Cuma 6 Bulan Pacaran, ANGGITA SARI Dapat Penolakan Soal Hubungan dari Enji Baskoro

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang