31.1 C
Jakarta
29 April 2024 - 22:55
PosBeritaKota.com
Top News

Jangan Coba Main-main, KASAD JENDERAL DUDUNG Ancam Pecat Anggotanya yang Ketahuan ‘Backingi’ Tambang Ilegal di Kaltim

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Setelah ramai jadi pembicaraan masyarakat luas, yakni terkait muncul dugaan adanya petinggi TNI AD yang ‘bermain‘ atau membackingi tambang batubara ilegal di Kalimantan Timur (Kaltim), langsung dibantah oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurahman.

Seperti yang disampaikan secara terbuka kepada kalangan media, jenderal bintang empat tersebut menegaskan bahwa pihaknya tidak main-main, karena bakal mengambil tindakan atau penegakan hukum yang tegas.

Tindakan tegas yang dimaksud, menurut KASAD yakni terhadap petinggi TNI AD di daerah, jika ketahuan menjadi backing tambang ilegal batubara di Kalimantan Timur. Oleh karenanya, lanjut dia, jangan sampai ada yang mencoba bermain-main.

“Tentu, saya akan berlakukan sikap tegas, tanpa pandang bulu. Saya pun bakal memecat dari TNI AD, apabila kedapatan sebagai backing tambang ilegal di Kaltim yang tengah ramai dibicarakan,” ucapnya, Sabtu (25/2/2023).

Pada bagian lain, Jenderal Dudung minta agar masyarakat luas juga bersikap proaktif. Jangan sungkan–sungkan melaporkan kepada TNI AD, jika benar ditemukan ada oknum anggota kami yang membeckingi tambang ilegal ,” ancamnya. ■ RED/TB.DEVI IR/EDITOR : GOES

Related posts

Demi Menangkal Issue Negatif yang Viral, KAPOLDA METRO JAYA & PJU Olahraga Bareng Jajaran Puspomal

Redaksi Posberitakota

Para Seniman – Tokoh Bantul & Budayawan, GELAR ‘SILATURAHMI KEBANGSAAN dari Bantul untuk Indonesia’

Redaksi Posberitakota

Di Kampung Pemulung Bantargebang Bekasi, BAZNAS Sebar Bantuan Paket Makanan Siap Saji ZChicken & Logistik Keluarga

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang