PosBeritaKota.com
Megapolitan

Jakarta Lebih Sehat & Tertata Rapi, HERU BUDI Tegaskan Pemprov DKI Gencar Melakukan Penataan Kawasan

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Agar menjadikan Kota Jakarta jauh lebih sehat dan tertata rapi, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI tengah gencar melakukan penataan kawasan. Keinginan tersebut diungkapkan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, usai meninjau langsung penataan kawasan di Kelurahan Kuningan Timur, Jakarta Selatan, Senin (12/6/2023).

Kembali ditegaskan Heru Budi bahwa kehadirannya meninjau langsung kawasan Kelurahan Kuningan Timur dan termasuk Jalan Perintis, demi melihat hasil penataan yang telah dilakukan pihak kelurahan. Sebab, sebelumnya trotoar di kawasan Kelurahan Kuning Timur itu, dipadati pedagang kaki lima (PKL) dan kurang terawat.

Namun setelah dilakukan penataan, terlihat trotoar lebih tertata rapi. Tidak ada lagi PKL. Bahkan, sampah sudah dibersihkan serta kondisi kali disamping trotoar pun, juga sudah dibersihkan.

Karena itu pula, Heru Budi memberikan apresiasi kepada Lurah Kuningan Timur, SIH Purwanti yang telah bekerja keras menata wilayahnya. Sesuai harapannya supaya penataan ini bakal terus dilanjutkan di berbagai kawasan.

“Melalui kesempatan ini, saya kasih semangat untuk Bu Lurah. Tadinya, di sini banyak pedagang kaki lima. Terus dilakukan penataan, PKL dipindahkan ke tempat yang telah disediakan. Lantas, jalan ini ditata menjadi lebih rapi, sehat dan bersih. Nantinya diharapkan bisa bertambah lagi,” ucapnya.

Ditambahkan Heru Budi bahwa penataan kawasan sudah menjadi tugas lurah di seluruh wilayah Provinsi DKI Jakarta. Hal ini dilakukan agar lingkungan yang tidak tertata rapi, dapat diperbaiki menjadi sehat, hijau dan memberikan kenyamanan bagi warga sekitarnya. Peran lurah pun harus mampu menjadikan satu lokasi yang tidak tertata rapi di wilayahnya menjadi kawasan yang bersih, rapi serta indah.

“Tentunya bukan hanya bersih dari sampah dan dirapikan, tetapi juga tata dengan tanam pohon. Trotoar juga dirapikan. Intinya, kita lakukan kegiatan penataan kawasan ini dari yang mudah. Wilayahnya kita refungsi dan dijadikan lebih indah. Ya, saya minta kelurahan tidak hanya satu lokasi saja, tetapi bisa nambah dua atau tiga lokasi,” ujar Pj Gubernur DKI itu, penuh harap.

Lagi, Heru Budi menegaskan bahwa sudah ada 267 lokasi yang telah ditata rapi di seluruh kelurahan di Jakarta. Selain lurah, Dinas Pertamanan dan Hutan Kota beserta suku dinasnya di enam wilayah turut melakukan penataan dan penanaman pohon di lokasi yang membutuhkan.

Pada bagian lain, juga ditekankan bahwa penataan kawasan juga untuk memperbaiki kualitas udara di Jakarta, karena dalam penataan tersebut turut ditanami pohon – pohon. Dengan begitu, ruang terbuka hijau (RTH) di Jakarta bertambah luas.

“Jadi, selain mempercepat penggunaan motor dan mobil listrik serta bahan bakar yang ramah lingkungan, kita upayakan memperbaiki kualitas udara dengan kegiatan penataan kawasan ini yang turut menambah jumlah RTH di Jakarta,” kata Heru Budi, mengakhiri. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Dukung Kinerja Pemprov DKI, BAPPEDA Gelar Konsultasi Publik Soal RKPD

Redaksi Posberitakota

Jelang Musim Penghujan, DINAS SDA DKI Keruk Lumpur di Sejumlah Wilayah Ibukota

Redaksi Posberitakota

Giat Roadshow bersama Kornas TRC PPA, KOMNAS PA Berikan 2 Penghargaan ke Polres Metro Bekasi Kota

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang