PosBeritaKota.com
Entertainment

Ryana Dewi Rekaman Lagu Ambon ‘Senggol Sadiki’

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Ryana Dewi mengaku sedang menghadapi tantangan baru. Ia kini dilirik salah seorang produser, agar mencoba rekaman dijalur non pop dan dangdut, melantunkan tembang dari daerah dan berbahasa Ambon.

“Iya nih, aku baru saja kelar take vokal. Nggak ada salahnya dicoba, karena buat aku mendatangkan tantangan tersendiri,” ucap Ryana mengabarkan kepada POSBERITAKOTA.

Sebuah lagu berjudul Senggol Sadiki yang berbahasa Ambon, menurutnya, tak terlalu sulit untuk dipelajari dan sampai akhirnya dikuasai. Dari situ, ia berharap selain menambah pengalaman, juga imej lain di masyarakat.

“Aku ini kan mengawali sebagai penyanyi pop. Kemudian pindah haluan kejalur musik dangdut. Ya, tertarik aja ketika diminta rekaman lagu Ambon,” jelas penyanyi asal kelahiran Bandung, Jawa Barat.

Ryana yang baru saja pulang show dari Bangka dan Lampung tersebut, menegaskan harapannya bisa sukses untuk pembuatan single Senggol Sadiki yang berbahasa Ambon. Meski baru mencoba, karena mengusung sikap profesional, mudah-mudahan mendapat reaksi positif dari masyarakat.

Sebelumnya, Ryana yang sampai sekarang berstatus jomblo tersebut, pernah melempar single pop berjudul Sendiri dan single dangdut bertitel Pepaya (Pencari Papi Kaya). ■ Red/Goes

Related posts

Sosok Wartawan & Sastrawan, AKHMAD SEKHU Giat Berkarya yang Concern Banyak Mengangkat Nilai-nilai Kemanusiaan

Redaksi Posberitakota

Perlu Diapresiasi Pemerintah, FIRMAN NURJAYA Sebut Sosok Usmar Ismail Sangat Layak Diberi Gelar sebagai Pahlawan Nasional

Redaksi Posberitakota

Kondisi Masih Kritis, JOCKIE SURJOPRAJOGA Kini Dirawat di RS Pondok Indah

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang