33.1 C
Jakarta
22 November 2024 - 14:59
PosBeritaKota.com
Nasional

Doakan Novel Cepat Sembuh, KETUA MPR Minta Kasusnya Diusut Tuntas

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □  Kepulangan penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan ke Tanah Air, mendapat perhatian serius dari Ketua MPR RI Zulkifli Hasan. Tak cuma soal kondisi kesehatan matanya, tapi juga terkait kasusnya.

0″Yang pertama, tentu saya ikut mendoakan supaya cepat sembuh, pasca operasi di rumahsakit di Singapura,” tegasnya seusai menerima kedatangan Duta Besar Jepang di Gedung Parlemen Senayan, Kamis (22/2).

Pada bagian lain, Zulkifli juga meminta agar kasus penyerangan yang mengakibatkan mata Novel Baswedan terluka serius, diusut tuntas. Sebab, setahu dirinya, kasus tersebut sudah berlarut-larut hingga hampir setahun lamanya.

“Kasusnya yang sudah lama ya? Hampir 1 tahun  atau tepatnya sudah berjalan 10 bulan. Harus ada penjelasan. Saya rasa harus dituntaskan itu kasusnya,” harap dia.

Zulkifli Hasan menyarankan agar perlu dibentuk Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF), tentu bagus agar kasusnya bisa diusut tuntas. 

“Kalau dibiarkan berlarut-larut seperti ini, khawatirnya nanti merugikan Pemerintah. Semakin cepat kasusnya terungkap, semakin baik untuk kepercayaan publik pada Pemerintah,” katanya menutup obrolannya. ■ RED/DWI/GOES

Related posts

Selain Bangka Belitung & Jambi, KETUM PARTAI DEMOKRAT ‘AHY’ Sebut Telah Keluarkan Surat Rekomendasi Pilgub di Provinsi Papua Barat

Redaksi Posberitakota

Ditanya Serius Soal Capres 2024, RIDWAN KAMIL Diplomatis Menyebut Kalau Itu Soal Takdir

Redaksi Posberitakota

Minta Perlindungan, Surat dari SERIBU PRT Akan Diserahkan ke Presiden Jokowi

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang