JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Pedangdut yang dijuluki sebagai Raja Off Air, Boy Sahara, mengaku bangga karena selama bertahun-tahun bisa mempertahankan eksistensinya. Termasuk bisa konsisten dalam melahirkan karya album maupun single, sehingga lambat laun terus menanjak dikenal masyarakat ke seantero negeri.
Jika mau memasuki penghujung tahun 2018, Boy Sahara kembali meluncurkan single bertitle ‘Penghalang Rindu‘, tak lepas dari motivasi ingin memberikan rasa kangen para penggemarnya. Yang pasti, menurutnya, dalam setahun pasti melempar produk single terbaru.
“Menjaga konsistensi sekaligus bertahan menjaga popularias itu sangat penting. Sebab, khusus dijagad musik dangdut, persaingannya begitu ketat. Apalagi belakangan banyak lahir pendatang baru dari ajang kompetisi,” ucap pelantun tembang hits ‘Buaya Cinta’ itu kepada POSBERITAKOTA.COM, Senin (8/10).
Namun begitu, Boy Sahara sangat yakin tak akan tersingkir dari percaturan musik dangdut. Sebab, ia juga mengaku punya cara untuk bisa bertahan. Profesiolisme dan sikap disiplin merupakan modal utama bagi seorang penyanyi.
“Para penyelenggara hiburan atau event organizer, pasti mengutamakan hal tersebut. Selain kualitas vokal dan perfomance, tentu saja,” tegas Boy, menutup obrolannya. ■ RED/GOES